Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

SMI dan BWA Serahkan Bantuan pada Korban Banjir Banten

Bantuan berupa fasilitas penunjang kebutuhan dapur untuk pondok pesantren yang meliputi, wajan, kastrol/panci peliwet nasi.
Bantuan pada korban banjir Banten
Bantuan pada korban banjir Banten

Bisnis.com, JAKARTA - PT. Sarana Multi Infrastruktur (SMI) Persero dan BWA memberikan bantuan untuk korban banjir di Lebak dan Pandeglang, Banten yang terjadi di bulan Desember 2020.

Bantuan berupa fasilitas penunjang kebutuhan dapur untuk pondok pesantren yang meliputi, wajan, kastrol/panci peliwet nasi. Selain itu tim BWA juga menyalurkan tiker dan juga sembako untuk kebutuhan santri di Ponpes Darul Ibtida yang berlokasi di Kampung Padarame, Desa Sukanegara, Kecamatan Gunung Kencana, Kabupaten Lebak, Banten.

Dalam penyerahan bantuan tim juga ditemani oleh Danramil dari Kodim Gunung Kencana, juga dihadiri Samsudin selaku Kepala Desa Sukanegara dan Nurali selaku pengurus Ponpes Darul Ibtida.

Penyerahan bantuan dari PT. SMI Persero dilakukan di Ponpes Darul Ibtida, Kabupaten Lebak.

Mereka juga menyalurkan bantuan paket sembako di Pondok Pesantren Terpadu Al-Mu`min Leuwimuja, Desa Sukaseneng, Kecamatan Cikeusik, Kabupaten Pandeglang, Banten yang juga terdampak banjir di awal Desember 2020.

Sisa dari terjangan banjir masih terlihat di sekitar ponpes tersebut, beberapa santri juga masih telihat memperbaiki sarana yang rusak karena terjangan banjir. Di Pondok Pesantren Terpadu Al-Mu`min Leuwimuja bantuan yang diberikan dalam bentuk paket sembako, yang setiap paketnya berisikan beras, minyak goreng, gula pasir, susu, mie instan, teh, dan ikan kaleng. Batuan tersebut diterima langsung oleh Ustadz Rusdi, selaku pimpinan pondok pesantren.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper