Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Update Corona 26 November: 48.823 Spesimen Diperiksa

Dari hasil pemeriksaan itu, Satgas Penanganan Covid-19 melaporkan penambahan 5.828 orang yang terkonfirmasi positif virus Corona.
Petugas medis mengambil sampel spesimen saat swab test virus corona Covid-19 secara drive thru di halaman Laboratorium Kesehataan Daerah (Labkesdan) Kota Tangerang, Banten, Senin (6/4/2020)./Antara/Fauzan
Petugas medis mengambil sampel spesimen saat swab test virus corona Covid-19 secara drive thru di halaman Laboratorium Kesehataan Daerah (Labkesdan) Kota Tangerang, Banten, Senin (6/4/2020)./Antara/Fauzan

Bisnis.com, JAKARTA - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 melaporkan pada hari ini, Jumat (27/11/2020), ada 48.823 spesimen yang diperiksa dan berasal dari 39.435 orang.

Jumlah ini berada di bawah realisasi pemeriksaan pada hari sebelumnnya yang mencapai 51.471 spesimen. Namun, capaian itu masih berada di atas target pemeriksaan minimal yakni 30.000 spesimen per hari yang dicanangkan pemerintah.

Dengan penambahan tersebut, maka total spesimen yang diperiksa menjadi 5.566.215 yang berasal dari 3.729.561 orang.

Dari hasil pemeriksaan itu, Satgas Penanganan Covid-19 melaporkan penambahan 5.828 orang yang terkonfirmasi positif virus Corona  sehingga totalnya menjadi 522.581 orang.

Penambahan kasus harian Covid-19 ini menjadi rekor baru di Indonesia setelah sebelumnya mencapai 5.534 kasus dua hari yang lalu, Rabu (25/11/2020).

Pada saat yang sama, Satuan Tugas Penanganan Covid-19 melaporkan terjadi penambahan 3.807 kasus sembuh sehingga totalnya menjadi 437.456 orang.

Sementara itu, pada hari ini jumlah pasien virus Corona yang meninggal bertambah 169 orang, sehingga secara akumulatif menjadi 16.521 orang.

Satgas melaporkan bahwa 505 kabupaten/kota di Indonesia sudah terdampak Covid-19 dengan rasio positif pada hari ini juga tetap sama seperti beberapa hari terakhir yaitu 14,0 persen.

Sebagai informasi, pada hari ini juga terdapat 148 laboratorium yang belum melapor hasil pemeriksaan PCR, termasuk di Jakarta, Denpasar, Pontianak, Yogyakarta, Semarang, Bandung, Jambi, Mataram, Gorontalo, Tangerang, Palu, dan Bukit Tinggi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper