Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Serapan Anggaran 2021: Jokowi Minta K/L Lakukan Lelang Sedini Mungkin

Kementerian dan lembaga dengan anggaran besar diminta Presiden Jokowi menyegerakan lelang untuk menggerakkan perekonomian.
Presiden Joko Widodo/Biro Pers Media Istana.
Presiden Joko Widodo/Biro Pers Media Istana.

Bisnis.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo meminta semua Kementerian/Lembaga melakukan lelang sedini mungkin agar penyerapan APBN bisa optimal. Hal itu diperlukan guna menggerakkan perekonomian di kuartal I 2021.

"Saya minta kepada seluruh menteri, pimpinan lembaga, kepala daerah, terutama yang punya anggaran-anggaran besar seperti Kemendikbud, Kementerian PUPR, Kementerian Perhubungan, Kementerian Pertanian, dan lainnya, lakukan lelang sedini mungkin, di bulan Desember ini," ujar Presiden Jokowi saat membuka acara Penyerahan DIPA dan Daftar Transfer Daerah dan Dana Desa Tahun 2021, dikutip dari YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (25/11/2020).

Presiden meminta lelang dilakukan pada Desember 2020 sehingga pada Januari 2021 sudah ada kegiatan yang menggerakkan ekonomi.

Kepala Negara terus mengimbau seluruh pembantunya agar tidak bekerja biasa, seperti ketika keadaan normal, tetapi harus bekerja ekstra keras karena saat ini adalah masa krisis.

“Semuanya sudah sering saya sampaikan, pindah channel ke extraordinary agar berdampak dan memberikan daya ungkit pada pertumbuhan ekonomi," tegas Presiden.

Kepala Negara juga berpesan kepada Menteri Sosial untuk menyegerakan penyerahan bantuan sosial (bansos) pada awal tahun depan.

Pasalnya, daya beli dan konsumsi penerima manfaat harus terus dijaga dan ditingkatkan guna mendukung pemulihan ekonomi.

Adapun, beberapa sektor yang mendapatkan alokasi tertinggi belanja pemerintah adalah bidang kesehatan sebesar Rp169,7 triliun, pendidikan Rp550 triliun, infrastruktur Rp417,4 triliun, perlindungan sosial Rp408,8 triliun, ketahanan pangan Rp99 triliun, dan pembangunan bidang teknologi dan informaasi Rp26 triliun.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper