Bisnis.com, JAKARTA – Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Muscat melaporkan telah berhasil memfasilitasi kepulangan 180 WNI dan 1 WNA pemegang Kartu Izin Tinggal Terbatas (KITAS) di Oman pada Senin (6/7/2020).
Duta Besar Indonesia untuk Kesultanan Oman, Musthofa Taufik Abdul Latif mengatakan para WNI dan seorang WNA tersebut kembali ke Indonesia menggunakan pesawat Garuda Indonesia A-330 300 yang bertolak dari Muscat pukul 01.30 waktu setempat menuju Jakarta pada Senin.
"Rombongan repatriasi kali ini terdiri dari berbagai latar belakang, seperti pekerja migran formal yang mengalami pemutusan kontrak kerja maupun unpaid leave, WNI yang tertunda kepulangannya hingga WNI yang bekerja sebagai anak buah kapal (ABK)," seperti dikutip dari siaran pers, Selasa (7/7/2020).
Sejak 29 Maret 2020, pemerintah Oman menghentikan semua penerbangan reguler domestik dan internasional dalam rangka pencegahan Covid-19 dan sampai saat ini belum dibuka kembali.
KBRI Muscat akan terus memantau perkembangan para WNI yang berada di Oman dan memberikan pelindungan.
Hingga Senin (6/7/2020), Kementerian Kesehatan Oman mencatat terdapat 1.557 kasus baru Covid-19, terdiri dari 1.057 penduduk lokal dan 500 WNA. Total kumulatif terdapat 47.735 kasus, dengan 29.146 sembuh, 218 meninggal dunia.
Berdasarkan catatan dari Kementerian Luar Negeri, terdapat 9.163 WNI dari 53 telah direpatriasi secara mandiri sepanjang masa pandemi.
Khusus ABK, Kemenlu sudah memfasilitasi kepulangan 24.721 ABK WNI ke Tanah Air dari total yang terdata sebanyak 26.589.
Adapun, berdasarkan informasi Kementerian Luar Negeri pada Selasa (7/7/2020) pukul 08.00, kasus WNI positif Covid-19 bertambah tiga orang masing-masing di Arab Saudi, Qatar, dan Kuwait.
Dengan demikian, total kumulatif jumlah WNI terpapar Covid-19 di luar negeri menjadi 1.140 yang tersebar di 45 negara dan 24 kapal. Dari jumlah itu, sebanyak 752 WNI dinyatakan sembuh, 77 meninggal, dan 311 orang masih dalam perawatan.