Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Alami Kisah Sureal Akhir Februari lalu, Glenn Fredly: Manusia Hanya Bisa Berencana!

Musisi kenamaan Indonesia Glenn Fredly menghembuskan napas terakhirnya di usia 44 tahun pada 8 April 2020. Sebelumnya, Glenn sempat membagikan pengalamannya dalam sebuah momen sureal yang membuatnya merenungkan kasih Sang Pencipta.
Foto Glenn Fredly bersama istrinya./instagram @glennfredly309
Foto Glenn Fredly bersama istrinya./instagram @glennfredly309

Bisnis.com, JAKARTA – Musisi kenamaan Indonesia Glenn Fredly menghembuskan napas terakhirnya di usia 44 tahun pada 8 April 2020. Sebelumnya, Glenn sempat membagikan pengalamannya dalam sebuah momen sureal yang membuatnya merenungkan kasih Sang Pencipta.

Peristiwa itu terjadi tepat pada akhir bulan Februari. Dilansir dari akun Instagram resmimya, penyanyi R&B itu bercerita tanggal 29 Februari 2020 adalah jadwal panggung festival terakhirnya bersama band The Baku Cakar di Bekasi.

Lalu, tepat sehari sebelumnya, tanggal 28 Februari 2020, istrinya Mutia Ayu melahirkan putri pertama mereka yang diberi nama Gewa. Menurutnya, semula menurut rencana perkiraan dokter dan orang tua, kelahiran itu akan terjadi sekitar tanggal 4 Maret.

“Namun semua rencana yang kami anggap sudah rapi itu tiba-tiba berubah dengan begitu cepat. Peristiwa ini jadi momen surreal untuk bisa saya jelaskan. Karena setelah Gewa lahir tanggal 28 Feb 2020 malam, kemudiaan tanggal 29 Feb jadi jadwal panggung terakhir saya dan The Baku Cakar, setelah itu keadaan berubah begitu cepat di tengah bangsa kita setelah memasuki hari pertama di bulan Maret,” kata Glenn dalam unggahan bertanggal 16 Maret 2020 itu.

Alami Kisah Sureal Akhir Februari lalu, Glenn Fredly: Manusia Hanya Bisa Berencana!

“Yang ingin saaya katakan adalah manusia bisa berencana serapi mungkin, namun Tuhan penguasa semesta yang menentukan jalanNya. Saya percaya tidak ada yang kebetulan di bawah kaki langit ini. It sebabnya hujan yang turun dengan derasnya di malam itu saya rayakan sebagai penyertaan tangan kasih Tuhan penguasa semesta dan hujan itu sebagai penanda bahwa kasihNya nyata dan tidak pernah berkesudahan.”

Masih dalam postingan yang sama, Glenn mengaku dia bukanlah pria yang religius. Namun pada malam itu, dia dan teman-temannya mengaku merasakan peristiwa spiritual dan merasakan kedekatan dengan sang pencipta.

Glenn juga menambahkan pesan yang menyemangati dan untuk mempertahankan solidaritas di tengah pandemi COVID-19. “Sepenuh cinta dari lagu ini untuk kalian semua di mana pun kalian berada, jangan pernah putus harapan,” kata pelantun Kasih Putih itu.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ropesta Sitorus
Editor : Ropesta Sitorus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper