Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Banjir Ogan Komering Ulu, Manokwari, Lombok Timur, Jakarta

Banjir bandang menerjang Dusun Melempo, Desa Obel-Obel, Kecamatan Sambelia, Kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Sejumlah petugas Pencarian dan Pertolongan (SAR) melakukan pencarian warga untuk dievakuasi saat terjadi banjir bandang di Dusun Melempo, Desa Obel-obel, Kecamatan Sambelia, Lombok Timur, NTB, Minggu (23/2/2020)./Antara
Sejumlah petugas Pencarian dan Pertolongan (SAR) melakukan pencarian warga untuk dievakuasi saat terjadi banjir bandang di Dusun Melempo, Desa Obel-obel, Kecamatan Sambelia, Lombok Timur, NTB, Minggu (23/2/2020)./Antara

Bisnis.com, JAKARTA – Curah hujan yang tinggi membuat sejumlah wilayah di Indonesia terendam banjir pada Senin (24/2/2020) dan Minggu (23/2/2020).

Dikutip dari akun Twitter Badan Penanggulangan Bencana Nasional (BNPB) @BNPB_Indonesia, banjir bandang menerjang Dusun Melempo, Desa Obel-Obel, Kecamatan Sambelia, Kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat  (NTB), Minggu (23/2/2020) sore, pukul 16.00 waktu setempat

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Nusa Tengggara Barat (NTB) melaporkan bahwa bencana ini juga disebabkan luapan dan jebolnya tanggul pinggir Sungai Melempo. Di samping itu, cuaca ekstrem di wilayah Kabupaten Lombok Timur terjadi sejak beberapa hari terakhir.

Dampak yang terjadi yaitu banjir bandang di Dusun Melempo. BPBD mencatat 59 KK atau 250 jiwa mengungsi karena rumah mereka terendam dengan ketinggian sekitar 1 meter. 

Adapun banjir di Manokwari terjadi pada Minggu (23/2/2020), di Provinsi Papua Barat membuat sekitar 100 rumah terendam banjir, dan sekitar 500 KK atau 1.000 jiwa terdampak.

Banjir di Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur, Provinsi Sumatra Selatan, membuat sekitar 69 rumah terendam banjir. Banjir terjadi pada Minggu (23/2/2020) mulai pukul 13.35 WIB.

 Banjir juga terjadi di Jakarta, Ibu Kota Indonesia, pada Minggu (23/2/2020). Banjir merendam 87 rukun tetangga (RT).

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat ketinggian banjir bervariasi mulai dari 5 centimeter hingga 1,2 meter.

"Seluruh kawasan yang banjir karena curah hujan yang tinggi," kata Kepala Pusat Data dan Informasi BPBD DKI Muhammad Insaf melalui keterangan tertulisnya.

Dari lima wilayah yang terendam banjir, pengungsi terpantau di Jakarta Timur sebanyak 12 orang dan Jakarta Pusat, 50 orang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Nancy Junita
Editor : Nancy Junita

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper