Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Polri Rekrut Sarjana Ikuti Sekolah Inspektur, Ini Syaratnya

Kepolisian RI membuka pendaftaran Penerimaan Siswa Sekolah Inspektur Polri Sumber Sarjana tahun 2020. Polisi membuka lamaran untuk 75 orang.
Poster rekrutmen SIPSS Sumber Sarjana/penerimaan.polri.go.id
Poster rekrutmen SIPSS Sumber Sarjana/penerimaan.polri.go.id

Bisnis.com, JAKARTA – Kepolisian RI membuka pendaftaran Penerimaan Siswa Sekolah Inspektur Polri Sumber Sarjana tahun 2020. Polisi membuka lamaran untuk 75 orang.

Rekruitmen ini merupakan perimaan calon Perwira Pertama Polri dengan pangkat Inspektur Polisi Dua (IPDA) melalui pendidikan pembentukan Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana.

Pendidikan pembentukan SIPSS merupakan pendidikan bagi lulusan sarjana yang dibutuhkan dalam profesi Kepolisian untuk dibentuk menjadi Perwira Pertama Polri yang memiliki pengetahuan, keterampilan, kemampuan, ketangguhan, sikap dan perilaku terpuji dalam rangka melaksanakan tugas kepolisian sesuai dengan keahlian dan atau kompetensi di bidang keilmuan guna mnedukung tugas Kepolisian.

Adapun jumlah lowongan tersedia untuk 75 orang, pendidikan yang berlangsung selama enam bulan itu dibuka pada 3 Maret 2020 dan ditutup pada 2 September 2020.

“Akpol Lemdiklat Polri, Semarang, Jawa Tengah. Pendaftaran dan seleksi diselenggarakan oleh seluruh Polda sebaga panitia daerah (Panda) dan seleksi tingkat pusat oleh Mabes Polri sebagai panitia pusat,” tulis pengumuman Polri, Selasa (7/1/2020).

Pendaftar/peserta tidak dipungut biaya atau gratis dan bebas dari praktek KKN. Selain itu pendaftar atau peserta wajib men-download aplikasi WBS SDM Polri (digunakan untuk melaporkan apabila peserta/orangtua/wali mengetahui adanya KKN pada proses seleksi). Adapun tata cata mengunduh dan menggunakan aplikasi terdapat di website penerimaan.polri.go.id.

Sebelum diangkat menjadi anggota Polri, siswa SIPSS yang dinyatakan lulus pendidikan pembentukan SIPSS wajib mengucapkan sumpah atau janji menurut agama dan kepercayaannya masing-masing .

Adapun persyaratan umum untuk mengikuti seleksi adalah sebagai berikut:

  1. Warga Negara Indoresia
  2. Beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa
  3. Setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945
  4. Berumur paling rendah 18 (delapan belas) tahun
  5. Sehat jasmani rohani dan bebas narkoba (surat keterangan bebas narkoba dari instansi yang berwenang)
  6. Tidak sedang terlibat kasus pidana atau pernah dipidana karena melakukan suatu kejahatan yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) dari Polres setempat
  7. Berwibawa, jujur adil dan berkelakuan tidak tercela
  8. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan bersedia ditugaskan pada Satker sesuai keahlian atau latar belakang program studinya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rayful Mudassir
Editor : Saeno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper