Bisnis.com, JAKARTA - Wakil Presiden Ma'ruf Amin hari ini, Jumat (20/12/2019) dijadwalkan membuka Peringatan Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN) ke-62 Tahun 2019 di Kota Banjarbaru Kalimantan Selatan.
Asisten Deputi Komunikasi Informasi Publik (KIP) Sekretariat Wakil Presiden Rusmin Nuryadin menuturkan wapres telah bertolak dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma menuju Banjarbaru Provinsi Kalimantan Selatan pada pukul 06.20 WIB atau 7.20 WITA.
"Di kantor Sekretaris Daerah Kalimantan Selatan, wapres disambut oleh Menteri Sosial Juliari P. Batubara dan Ketua Panitia acara HKSN Tahun 2019," kata Rusmin.
Setelah acara, sebelum kembali ke Jakarta, Ma'ruf didampingi Gubernur Kalimantan Selatan beserta rombongan terbatas menuju Masjid Nurul Iman Lanud Syamsudin Noor untuk melaksanakan salat Jum’at dilanjutkan santap siang bersama di VIP room Bandara Internasional Syamsudin Noor
Selesai santap siang, wapres dan rombongan kembali ke Jakarta pada petang di hari yang sama.
Baca Juga
Agenda HKSN ini merupakan kegiatan pertama Wapres Ma'ruf setelah Rabu (18/12/2019) dilarang tim dokter kepresiden beraktifitas. Kala itu, Ma'ruf harus membatalkan kunjungan kerja ke Malaysia untuk menghadidlri The Kuala Lumpur Summit, karena kelelahan.