Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mahfud MD Akui Pemerintah Cenderung Abai Terhadap Rekomendasi Ombudsman

Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan Mahfud MD menyebut pemerintah cenderung masih abai terhadap rekomendasi dari Ombudsman.
Menko Polhukam Mahfud MD saat memberi sambutan dalam acara penganugerahan predikat kepatuhan kepada pemerintah oleh Ombudsman RI di Jakarta, Rabu (27/11/2019). Rayful Mudassir - Bisnis Indonesia
Menko Polhukam Mahfud MD saat memberi sambutan dalam acara penganugerahan predikat kepatuhan kepada pemerintah oleh Ombudsman RI di Jakarta, Rabu (27/11/2019). Rayful Mudassir - Bisnis Indonesia

Bisnis.com, JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan Mahfud MD menyebut pemerintah cenderung masih abai terhadap rekomendasi dari Ombudsman.

Berdasarkan catatannya baik sebagai orang yang aktif di pemerintah, pengadilan maupun akademisi dan pegiat lembaga swadaya masyarakat, dia menilai Ombudsman masih belum efektif dalam belasan tahun terakhir.

"Banyak pemerintah yang dapat rekomendasi itu abai [terhadap rekomendasi Ombudsman], padahal Ombudsman ini dibentuk oleh negara untuk membantu pemerintah dan membantu rakyat bukan memusuhi pemerintah," katanya  dalam acara penganugerahan predikat kepatuhan kepada pemerintah oleh Ombudsman RI, Rabu (27/11/2019).

Menurutnya, saat ini masih ada pihak-pihak yang menyepelekan kerja Ombudsman. Padahal lembaga ini dibentuk sebagai penghubung antara pemerintah dengan rakyat. Apalagi terhadap masyarakat yang tidak mampu menjangkau pemerintah.

Ombudsman lanjutnya akan memberi jalan penyelesaian kepada masyarakat yang bersifat rekomendasi penyelesaian objektif, bukan peradilan. Sehingga masyarakat dapat memanfaatkan lembaga itu.

"Tapi sudah bagus. Tapi kurang efektif sampai saat ini sehingga kita perlu mendukung adanya Ombudsman itu sebagai salah satu institusi yang dibentuk oleh negara," ujarnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rayful Mudassir
Editor : Sutarno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper