Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pendaftaran CPNS 2019 Segera Dibuka, Ini Alur Pendaftaran di Portal SSCASN

Pemerintah segera membuka pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019. Ini alur pendaftaran onlinenya.
Warga antre membuat Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) di Polresta Depok, Jawa Barat, Selasa (18/9/2018). Antrean disebabkan banyaknya pemohon yang membuat SKCK sebagai salah satu syarat untuk pendaftaran calon pegawai negeri sipil (CPNS). ANTARA-Indrianto Eko Suwarso
Warga antre membuat Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) di Polresta Depok, Jawa Barat, Selasa (18/9/2018). Antrean disebabkan banyaknya pemohon yang membuat SKCK sebagai salah satu syarat untuk pendaftaran calon pegawai negeri sipil (CPNS). ANTARA-Indrianto Eko Suwarso

Bisnis.com, JAKARTA - Pemerintah segera membuka pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019.

Kepala Biro Humas BKN Mohammad Ridwan dalam keterangan resminya menyatakan pengumuman pendaftaran dijadwalkan berlangsung pada akhir Oktober hingga awal November 2019. Pengumuman akan diawali dengan penetapan formasi CPNS 2019 Kementerian/Lembaga/Pemerintah Daerah.

Penyerahan formasi sendiri telah berlangsung pada Kamis, (17/10/2019) di Jakarta. Pengumuman pendaftaran akan dilanjutkan dengan pembukaan registrasi dalam jaringan (online) pada November 2019.

Pengumuman hasil seleksi administrasi diagendakan pada Desember 2019 dan dilanjutkan dengan pengumuman jadwal dan peserta Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) pada Januari 2020. Pelaksanaan SKD dilakukan pada Februari 2020.

Hasil SKD dijadwalkan akan diumumkan pada Maret 2020 diikuti dengan pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB). Integrasi kedua hasil seleksi dijadwalkan akan berlangsung pada April 2020.

Untuk pendaftaran awal, calon peserta seleksi CPNS memasukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan Nomor Kartu Keluarga atau NIK Kepala Keluarga. Calon pelamar diharapkan memastikan kedua data tersebut telah sesuai dengan data kependudukan di Dirjen Dukcapil Pusat sebelum melakukan pendaftaran.

Berdasarkan keterangan tertulis yang dikirim oleh BKN, berikut ini alur pendaftaran dalam portal SSCASN:

1. Buka portal SSCASN, https://sscasn.bkn.go.id

2. Buat akun SSCN 2019 2019 menggunakan NIK dan nomor kartu keluarga atau NIK Kepala Keluarga

3. Login menggunakan NIK dan password yang telah didaftarkan

4. Lengkapi biodata

5. Pilih formasi dan jabatan sesuai pendidikan

6. Lengkapi data, kemudian unggah dokumen

7. Cek resume, cetak kartu pendaftaran

Pengumuman penerimaan resmi akan dipublikasikan di website dan media sosial instansi penerima formasi dan juga portal SSCASN. Sebelum pengumuman pendaftaran daring dibuka secara resmi pada bulan November, portal SSCASN belum dapat diakses.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Yodie Hardiyan
Editor : Sutarno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper