Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasbro Akuisisi Entertainment One Ltd Senilai US$4 Miliar

Produsen mainan, Hasbro Inc., menghabiskan US$4 miliar untuk mengakuisisi studio produksi hiburan Entertainment One Ltd., demi upaya ekspansi ke pasar luar negeri seperti China.
Ilustrasi Akuisisi Usaha/Pmgco.com
Ilustrasi Akuisisi Usaha/Pmgco.com

Bisnis.com, JAKARTA – Produsen mainan, Hasbro Inc., menghabiskan US$4 miliar untuk mengakuisisi studio produksi hiburan Entertainment One Ltd., demi upaya ekspansi ke pasar luar negeri seperti China.

Entertainment One adalah studio yang memproduksi film, acara televisi, animasi dan musik, termasuk tayangan anak-anak seperti Peppa Pig dan PJ Masks. Akuisisi ini menjadi aksi korporasi Hasbro terbesar yang pernah ada, menurut data yang dikumpulkan oleh Bloomberg.

"Akuisisi ini dapat membawa bisnis mereka ke tingkat yang lebih tinggi," kata John Tinker, seorang analis dari Gabelli & Co, seperti dikutip Bloomberg.

Transaksi tersebut menandai perluasan besar upaya media Hasbro salah satu upaya ‘jemput bola’ pemilik dan produsen konten di tengah hadirnya sejumlah perusahaan streaming video. Pelemahan poundsterling Inggris membuat valuasi Entertainment One lebih menarik karena sahamnya tercatat di bursa saham Inggris.

Kesepakatan ini terjadi hanya beberapa hari setelah CK Hutshinson sepakat untuk mengakusisi operator bar di Inggris, Greene King Plc, senilai US$3,3 miliar.

Berdasarkan ketentuan, pemegang saham Entertainment One akan menerima £5,60 tunai untuk setiap saham biasa, 26 persen lebih tinggi dari harga penutupan hari Kamis. Saham Hasbro tergelincir pada akhir perdagangan, sementara Entertainment One melonjak sebanyak 31 persen, diperdagangkan di atas harga penawaran.

Kesepakatan itu akan memberikan akses produksi dan pengembangan acara TV Entertainment One kepada Hasbro, yang mencakup pertunjukan animasi dan live action. Hasbro telah menjadi kekuatan pendorong dalam mengubah properti mainan seperti Transformers menjadi hiburan, tetapi hingga saat ini, meraka harus melisensikan karakternya ke studio produksi sebelum membuat film, kata Tinker.

“Setelah bertahun-tahun mencari perusahaan hiburan untuk diakuisisi, termasuk Lions Gate Entertainment Corp dan DreamWorks Animation, Hasbro akhirnya mengunci kesepakatan yang memungkinkan mereka membuat film yang lebih besar,” tambahnya.

Akuisisi ini juga memperluas jangkauan global Hasbro dengan menambahkan merek internasional utama ke dalam portofolionya. Peppa Pig merupakan serial animasi yang sukses secara global, dengan jumlah penonton besar di China, dan acara lain seperti Ricky Zoom juga memiliki peluang untuk menjadi besar, kata Tinker. Sekitar 50 persen dari pendapatan Entertainment One berasal dari luar AS.

Sebelum Hasbro, media Inggris ITV Plc pernah mengajukan penawaran senilai 1 miliar pound (US$1,2 miliar) untuk mengakuisisi Entertainment One pada tahun 2016, tetapi perusahaan menolaknya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper