Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kaisar Naruhito Naik Takhta, Presiden Jokowi Beri Ucapan Selamat

Presiden Jokowi mengharapkan hubungan baik dan kemitraan strategis antara Indonesia dan Jepang dapat terus diperkuat.
Kaisar Jepang Naruhito, Permaisuri Masako, Putra Mahkota Akishino dan Putri Mahkota Kiko menghadiri ritual yang disebut Kenji-to-Shokei-no-gi, sebuah upacara untuk mewarisi tanda kerajaan dan segel kekaisaran, di Istana Kekaisaran di Tokyo, Jepang 1 Mei 2019/Reuters
Kaisar Jepang Naruhito, Permaisuri Masako, Putra Mahkota Akishino dan Putri Mahkota Kiko menghadiri ritual yang disebut Kenji-to-Shokei-no-gi, sebuah upacara untuk mewarisi tanda kerajaan dan segel kekaisaran, di Istana Kekaisaran di Tokyo, Jepang 1 Mei 2019/Reuters

Kabar24.com, JAKARTA — Presiden Joko Widodo menyampaikan ucapan selamat kepada Kaisar Naruhito yang baru saja naik takhta di Jepang menggantikan ayahandanya, Kaisar Akihito.

Melalui akun Instragram pribadi, Presiden Jokowi mengharapkan hubungan baik dan kemitraan strategis antara Indonesia dan Jepang dapat terus diperkuat.

“Ucapan selamat saya yang paling tulus atas naik takhtanya Kaisar Naruhito.  Dengan masuknya Era Riewa, Indonesia mengharapkan dapat terus memperkuat kemitraan strategis dengan Jepang, dan bekerja sama dalam mencapai harmoni yang selaras di kawasan dan dunia,” tulis Jokowi Kamis (2/5/2019).

Presiden juga menyampaikan penghargaan tertinggi kepada Kaisar Akihito  yang baru saja turun takhta.

Presiden Jokowi menilai dedikasi Kaisar Akihito telah memberikan kontribusi besra bagi pembangunan di kawasan serta memajukan hubungan antara masyarakat di Jepang dan Indonesia.

Selama menjabat, Presiden Jokowi pernah melakukan kunjungan resmi kenegaraan ke Jepang dan bertemu dengan Kaisar Akihito pada Maret 2015.

Saat itu, Presiden dan rombongan berkenalan secara resmi, lalu menerima jamuan makan siang dari Kaisar Akihito dan Permaisuri Michiko.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper