Bisnis.com, JAKARTA - Di hadapan emak-emak, buruh musiman, mahasiswa serta masyarakat sekitar Asrama Haji Makassar pada Sabtu (26/01/2019), Calon Wakil Presiden 2019-2024 nomor urut 02, Sandiaga Salahuddin Uno (Sandi), melontarkan pernyataan menggembirakan bagi Umat Islam.
Sandi mengatakan jika rakyat Indonesia memberikan mandatnya melalui Pilpres 2019 kepada Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno, maka akan menurunkan Ongkos Naik Haji (ONH). Tujuannya agar semua Umat Islam di Tanah Air memiliki lebih banyak kesempatan untuk menunaikan ibadah haji ke Tanah Suci Mekkah.
“Di sini tempat asrama haji kan? Jika Pak Prabowo dan saya terpilih sebagai presiden dan wakil presiden, kami akan menurunkan ONH. Kenapa? Jawabnya singkat saja, karena kita memang bisa menurunkannya jika mau,” kata Sandi di Pondok Madinah, Sudiang, Biringkanaya, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, sebagaimana dinyatakan dalam pernyataan resmi Media Center Prabowo-Sandi.
Menurut Sandi, pengelolaan dana haji harus lebih baik. Tahun ini ada Rp110 Triliun. Jika dimanfaatkan maksimal, bisa menekan ONH. Dana haji ini harus dimanfaatkan semaksimal mungkin untuk para jemaah itu sendiri dan membuka seluas-luasnya kesempatan berhaji.
“Kita akan bangun infrastruktur di Mekkah dan Madinah untuk kepentingan jemaah haji Indonesia. Sehingga harga ONH bisa kita tekan, dan bisa dijangkau oleh masyarakat kebanyakan,” katanya.
Begitu tiba di Pondok Madinah, ratusan orang yang sudah menanti kedatangan calon wakil presiden nomor urut 02 ini, histeris. Teriakan dua..dua..dua.., terus terdengar dari pintu masuk, hingga mantan pengusaha ini berada di atas panggung.
Seusai acara, Sandi melanjutkan sosialisasinya dengan bersilaturahmi ke Pondok Pesantren Darul Aman Gombara Makassar.