Bisnis.com, JAKARTA — Mantan Ketua Umum DPP Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Ahmad Rofiq mengatakan bahwa kasus Kemah Kebangsaan tidak ada kaitannya dengan Presiden Joko Widodo.
Rofiq yang juga menjadi Wakil Sekretaris Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma’ruf Amin menyebut tudingan tersebut bersikap politis karena Dahnil Anzar Simanjutak yang diketahui sebagai Juru bicara Badan Pemenangan Nasional Prabowo-Sandi.
“Pola pikir untuk kriminalisasi itu jauh panggang dari api. Jadi itu bagian dari pengalihan isu dan menurut saran saya, karena saya aktivis Muhammadiyah, tidak perlu cari kambing hitam,” ujarnya di Rumah Cemara 19, Jakarta, Senin (26/11/2018).
“Clear ini soal hukum. Tidak ada kaitannya dengan Pilpres. Tidak ada kait-mengkait dengan kriminalisasi,” imbuhnya.
Menurut penilaiannya, ada kesalahan prosedur dalam proses pengembalian uang tersebut yang sedang diluruskan oleh penegak hukum.
Apabila terbukti bersalah, Rofiq meminta Dahnil untuk mempertanggungjawabkan kesalahannya itu.
“Seharusnya kalau dia punya komitmen dengan antikorupsi, dia tidak menggunakan uang itu secara pribadi harusnya dikembalikan karena tidak sesuai dengan peruntukan,” pungkasnya.