Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kasus DOK Aceh: Setelah Geledah Apartemen Steffy Burase, KPK Periksa Irwandi Yusuf

Pada Kamis (23/8/2018), KPK melakukan penggeledahan di tiga lokasi terkait dengan kasus dugaan suap dalam pengalokasian dan penyaluran Dana Otonomi Khusus Aceh (DOKA).
Gubernur Aceh Irwandi Yusuf mengenakan rompi tahanan seusai menjalani pemeriksaan pascaterjaring operasi tangkap tangan (OTT), di gedung KPK, Jakarta, Kamis (5/7/2018)./ANTARA-Reno Esnir
Gubernur Aceh Irwandi Yusuf mengenakan rompi tahanan seusai menjalani pemeriksaan pascaterjaring operasi tangkap tangan (OTT), di gedung KPK, Jakarta, Kamis (5/7/2018)./ANTARA-Reno Esnir

Bisnis.com, JAKARTA - Pada Kamis (23/8/2018), KPK melakukan penggeledahan di tiga lokasi terkait dengan kasus dugaan suap dalam pengalokasian dan penyaluran Dana Otonomi Khusus Aceh (DOKA).

Lokasi pertama adalah apartemen milik Steffy Burase, model yang sempat diperiksa KPK untuk kasus yang sama dan merupakan staf ahli dalam rencana penyelenggaraan Aceh Marathon 2018.

Lokasi kedua penggeledahan dilakukan di rumah kerabat Steffy bernama Farah di Jalan Pangadegan Timur Raya No. 23, Jakarta Selatan.

Terakhir, KPK menggeledah rumah salah satu kuasa hukum bernama Sayuti.

"Dari penggeledahan tersebut diperoleh beberapa dokumen yang terkait dengan DOK Aceh," ujar Juru Bicara KPK di KPK, Kamis (23/8/2018).

Hari ini, Jumat (24/8/2018), KPK memeriksa tersangka Irwandi Yusuf sebagai saksi untu tersangka Syaiful Bahri dalam kapasitasnya sebagai mantan Gubernur Aceh periode 2007-2012.

Selain Irwandi, KPK memeriksa tiga saksi untuk masus DOKA, yaitu Hendri Yuzal (Staf Khusus Gubernur Aceh), Syaiful Basir (swasta), dan Muyassir alias Yasir (ajudan Bupati Bener Meriah).

"Diagendakan pemeriksaan terhadap empat saksi kasus dugaan suap dalam pengalokasian dan penyaluran Dana Otonomi Khusus Aceh (DOKA)," ujar Febri Diansyah dalam keterangan resminya, Jumat (24/8/2018).

Dalam proses penyidikan kasus DOK Aceh, KPK masih mendalami proses-proses pembahasan dan pengalokasian.

Sejauh ini, sejumlah saksi dari pejabat kementerian dan pejabat Aceh telah diperiksa KPK.

Selain itu, perincian informasi aliran dana yang diduga terkait dengan Aceh Marathon juga terus diklarifikasi oleh penyidik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Rahmad Fauzan
Editor : Nancy Junita
Sumber : KPK, Bisnis.com

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper