Bisnis.com, JAKARTA - Pasangan Joko Widodo dan Ma’ruf Amin dalam beberapa survei Lingkaran Survei Indonesia Denny JA mampu mengungguli perolehan suara pada pemilih Muslim dibandingkan pasangan Prabowo-Sandiaga Uno.
Menurut Peneliti Lingkaran Survei Indonesia Denny JA, Rully Akbar mengatakan bahwa terdapat beberapa faktor yang membuat pasangan Jokowi-Ma’ruf unggul.
Salah satunya adalah pemilih Muslim puas dengan kinerja Presiden Joko Widodo selama ini. Dari hasil survei, 7,4% umat Muslim atau pemilih Muslim sangat puas dengan kinerja Presiden.
Umat Muslim yang menjawab cukup puas dengan kinerja Presiden menduduki tingkat paling tinggi dengan jumlah 67,6%.
Hasil survei juga menunjukan jumlah umat Muslim yang menjawab tidak puas dengan kinerja Presiden dengan persentase sebesar 19,9% diikuti yang menjawab sangat tidak puas 1,6%, dan umat Muslim yang belum tahu sebesar 3,5%.
Dengan hasil tersebut maka pasangan Jokowi-Ma’ruf mampu mendulang suara dari umat Muslim atau pemilih Muslim.
Sebelumnya pada Selasa (21/8/2018), Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA merilis hasi survei, menurut Peneliti LSI Denny JA, Adjie Alfarabi dari data 89,9% segmen pemilih muslim, pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin memperoleh suara 52,7% sedangkan Prabowo-Sandi 27,9%. Sementara itu yang belum menentukan pilihan 19,4%.
"Jokowi-Ma'ruf Amin menang dua digit di pemilih Muslim yang merupakan polulasi pemililih terbesar," kata Adjie Alfarabi di kantor LSI Denny J.A, Jakarta Timur, Selasa (21/8/2018).