Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Imlek : Jajanan Impor hingga Kue Sobek Lokal Ramaikan Surabaya

Menjelang perayaan Tahun Baru Imlek yang jatuh pada 16 Februari 2018, banyak para pedagang di sejumlah pusat perbelanjaan telah menggelar dagangan ber-ornamen Imlek.

Kabar24.com, SURABAYA - Menjelang perayaan Tahun Baru Imlek yang jatuh pada 16 Februari 2018, banyak para pedagang di sejumlah pusat perbelanjaan telah menggelar dagangan ber-ornamen Imlek.

Di Surabaya, hampir semua mal atau pusat perbelanjaan memasang aksen oriental di setiap sudut bangunan sejak awal Februari. Para vendor pun juga mulai menggelar pameran produk aksesoris Imlek mulai pernak-pernik gantungan, baju Shanghai hingga kue keranjang dan permen impor.

Seperti di Pasar Atom Surabaya, mulai ramai pembeli menjelang Imlek. Hanya saja, menurut Akwang, salah seorang pedagang pernak pernik Imlek di Pasar Atom mengatakan produk yang paling diminati saat ini adalah produk permen, manisan dan jelly yang kebanyakan impor dari China dan Malaysia.

Harga produk jajanan khas Imlek di Pasar Atom ini ditawarkan mulai Rp25.000-Rp90.000 per pack.

"Sedangkan kue keranjang mengalami penurunan penjualan sampai 20% dari tahun lalu," katanya saat ditemui Bisnis, Rabu (14/2/2018).

Kue keranjang di Pasar Atom ini ditawarkan dengan harga mulai Rp30.000-Rp50.000 0er paket. Di lokasi yang sama, pun tampak ramai pengunjung Pasar Atom yang memilih baju Shanghai. Baju khas Imlek ini dijual mulai harga Rp50.000 hingga Rp400.000 bergantung model dan bahan kainnya.

Bergeser ke sektor usaha mikro kecil (UMK), sejumlah pengusaha lokal Surabaya ikut meramaikan dan memanfaatkan peluang momen perayaan Tahun Baru China dengan membuat produk khas Imlek. Misalnya Febrianti, pengusaha kue online dengan brand @dapurarka mencoba membuat kue sobek berornamen Imlek.

"Awalnya memang menjual kue sobek dengan berbagai motif lucu-lucu, tapi karena ada momen Imlek, saya coba membuat ornamen China dan memasarkannya lewat Instagram," ungkapnya kepada Bisnis.

Sejak awal Februari, kue sobek Imlek @dapurarka ini cukup banyak peminat yang memesan. Setiap satu boks kue sobek berisi 16 buah. Satu boks kue sobek ini dihargai Rp170.000.

Rasa kue sobek ini mirip roti sobek pada umumnya dengan isi coklat dan keju di dalamnya.

"Sampai saat ini penjualan masih kami lakukan secara online. Bila ada yang pesan, kami pun mengantarkannya langsung ke alamat pemesan," imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Peni Widarti
Editor : Rustam Agus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper