Kabar24.com, JAKARTA--Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah menilai mundurnya Cawagub Abdullah Azwar Anas dari kontestasi Pilgub Jawa Timur menunjukkan betapa kejamnya kompetisi dalam politik.
"Semua orang yang masuk politik harus sadar bahwa dunia ini kadang-kadang kejam dan tidak sesuai dengan kultur dan budaya kita,” ujarnya, Jumat (5/1).
Hanya saja dia mengingatkan bahwa semua politisi harus punya kesadaran bahwa siapa-saja bisa “dikerjain.”
Akan tetapi, Fahri menghormati keputusan Anas untuk mundur sebelum pendaftaran sebagai Calon Wakil Gubernur Jawa Timur yang telah dipasangkan dengan Saifullah Yusuf (Gus Ipul). Dia menyebutkan kalau seseorang sudah mengambil keputusan pribadi untuk mengundurkan maka semua pihak harus menghormati.
Dia pun menyerahkan sepenuhnya kepada PDIP tempat untuk menyikapi pengunduran diri Anas.
"Kalau itu saya tidak tahu, itu urusan internal masing-masing partai. (Tapi) politik ini memang kejam dan orang-orang akan saling ngerjain. Itu pasti terjadi, tapi tidak boleh naif juga sebagai politisi," ujarnya.
Sebelumnya, bakal calon gubernur Jawa Timur, Saifullah Yusuf (Gus Ipul) mengaku kaget atas kabar pasangannya Abdullah Azwar Anas, yang telah berkirim surat ke DPP PDIP untuk mengundurkan diri sebagai cawagub di Pilgub Jatim 2018.
Gus Ipul mengaku baru mengetahui kabar tersebut ketika dipanggil sejumlah kiai mengenai isu tersebut.