Bisnis.com, JAKARTA — Kapolri Jenderal Tito Karnavian pamer hasil kinerja tim saber pungli sejak Oktober 2016 pada rapat bersama Komisi III DPR RI, Jaksa Agung, Pimpinan KPK serta Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly.
Menurutnya, dalam kurun waktu satu tahun berperasi ada 1.076 operasi tangkap tangan yang dilakukan tim tersebut.
Dari operasi tersebut, sudah ada 2.148 tersangka. Dia menjelaskan total barang bukti dari operasi tangkap tangan itu mencapai Rp315 miliar.
“Dari OTT tersebut disidik 603 perkara, 435 perkara P19, 47 perkara P21, dituntut 5 perkara, disidang 8 perkara, vonis 11 perkara,” ujarnya di gedung parlemen, Senin (16/10/2017).
Komisi III DPR menggelar rapat koordinasi dengan pimpinan KPK, Kapolri dan Jaksa Agung pada Senin, terkait penanganan tindak pidana korupsi, agar pemberantasan korupsi tidak menimbulkan kegaduhan, namun harus hasil nyata.
"Agenda rapat koordinasi antaraparat penegak hukum dalam hal penanganan tipikor. Selama 15 tahun KPK berdiri kita belum melihat kemajuan yang signifikan dalam menekan perilaku korutif, bahkan sebaliknya, makin masif," kata Ketua Komisi III DPR Bambang Soesatyo di Jakarta, Senin.
Bambang menginginkan arah dan agenda pemberantasan korupsi tidak hanya menghasilkan kegaduhan dan festivalisasi, tapi hasil nyata terhadap pertumbuhan ekonomi, bisnis dan kesejahteraan masyarakat.