Bisnis.com, JAKARTA -- Partai Amanat Nasional (PAN) menyatakan akan mendukung Deddy Mizwar (Demiz) di Pilgub Jabar 2018 setelah Wali Kota Bogor Bima Arya memutuskan menolak untuk maju.
Demikian dikemukakan oleh Wasekjen Partai Amanat Nasional (PAN) Yandri Susanto kepada wartawan, Jumat (1/9/2017). Yandri memastikan kader PAN tersebut menolak maju dalam Pilkada Jabar 2018 mendatang setelah sebelumnya sempat disebut-sebut akan maju.
"Hasil Rekernas kemarin, kalau RK (Ridwan Kamil) mengambil kader kita Bima Arya, (dukungan) kita ke RK. Memang diserahkan ke Bima Arya tapi Bima Arya tidak mau maju ke Jabar tetap berkhidmat di Bogor,” ujarnya.
"Dengan demikian, PAN tidak mendukung Ridwan Kamil dan Insya Allah ke Deddy Mizwar," ungkap Sekertaris FPAN di DPR tersebut.
Kendati demikian, kata Yandri, PAN masih membuka peluang bagi kader untuk bisa ditarik mendampingi salah satu pasangan kandidat yang bakal bertarung di Pilkada Jabar. "Kita kalau ada kader kita yang diambil atau kandidat lain kita ke sana. Tapi kalau enggak ada ya kita ke Deddy Mizwar," ujar Yandri.
Saat ditanya peluang kadernya untuk mendampingi Deddy Mizwar, PAN mengaku akan 'mendekati’ Gerindra. Pasalnya, Gerindra telah memutuskan Deddy Mizwar maju bersama politisi PKS Achmad Syaikhu.
"Sebelum daftar ke KPU kan semua kemungkinan bisa terjadi," ujarnya.