Kabar24.com, JAKARTA - Polisi akan melakukan penggeledahan menyeluruh atas kapal Wanderlust yang digunakan mengangkut 1 ton narkotika dari China beberapa waktu lalu.
Direktur narkoba Polda Metro Jaya Kombes Pol Nico Afinta menypaikan bahwa pihaknya telah berkoordinasi dengan Polda Kepulauan Riau guna menaikkan kapal ke galangan dan melakukan pemeriksaan menyeluruh. Pemeriksaan ini bertujuan untuk mencari kemungkinan masih adanya sisa barang bukti narkoba lainnya.
“Polda Kepri bersama Bea Cukai memback up kami dalam upaya pencarian tersebut. Teknisnya, naanti dalam waktu dekat kapal akan dinaikkan di doc dan di atas air sehingga nanti bisa dilihat secara utuh,” katanya, Rabu (19/7/2017).
Setelah dinaikkan, polisi akan melakukan pencarian hingga ke seluruh kompartemen-kompartemen yang ada seperti tempat penyimpanan mesin, tempat penyimpanan air dan kamar atau ruang lainnya yang ada di kapal.
Selain itu, kapal tersebut, kata Nico, nantinya juga akan ditarik ke Jakarta menyusul lima orang warga Taiwan yang ditangkap saat mengamankan kapal tersebut.
“Nanti kapal akan ditarik ke Jakarta atas lima tersangka yang membawa shabu tersebut sehingga sampai ke Serang di mana salah satu tersangka ditembak,” katanya.