Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jelang Sore, Jalur Puncak Satu Arah

Polres Cianjur, Jawa Barat, memberlakukan sistem satu arah dari Cianjur menuju Bogor menjelang Kamis sore untuk mengurai antrean kendaraan yang kembali mulai mengular hingga belasan kilometer.
Kendaraan mengantre selepas pintu tol Gadog, Ciawi menuju jalur Puncak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (27/6)/Antara-Arif Firmansyah
Kendaraan mengantre selepas pintu tol Gadog, Ciawi menuju jalur Puncak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (27/6)/Antara-Arif Firmansyah

Bisnis.com, CIANJUR—Polres Cianjur, Jawa Barat, memberlakukan sistem satu arah dari Cianjur menuju Bogor menjelang Kamis sore untuk mengurai antrean kendaraan yang kembali mulai mengular sepanjang belasan kilometer.

KBO Lantas Polres Cianjur Iptu Muhaimin di Cianjur, Kamis (29/6/2017) mengatakan pihaknya juga mengimbau pengguna jalan dari arah Bandung dengan tujuan Bogor dan seterusnya untuk mengunakan jalur alternatif Jonggol dan Sukabumi agar tidak terjebak antrean di Jalur Puncak.

"Satu hari sebelumnya, Jalur Puncak menuju Bogor sempat macet total hingga 8 jam. Sehingga sempat dilakukan penutupan arus dari By Pass-Cianjur selama 2 jam, untuk mencairkan antrean yang mencapai 20 kilometer," katanya.

Untuk hari ini, sejak pagi hingga siang, antrean kendaraan pendatang dan pemudik yang hendak kembali ke perantauaanya masing-masing mulai berbaur di Jalur Puncak sehingga volume kendaraan meningkat tajam.

Puncak arus balik di Jalur Puncak-Cianjur diperkirakan terjadi malam ini dan besok malam, dengan antrean kendaraan yang lebih panjang dari hari sebelumnya. Alhasil, Polres Cianjur perlu melakukan sejumlah rekayasa untuk menghindari macet total kedua arah.

"Menjelang sore, satu arah diberlakukan untuk beberapa jam ke depan agar tidak terjadi antrean panjang hingga malam menjelang seperti hari kemarin. Sifatnya situasional, sehingga arus dari Bogor diarahkan ke jalur alternatif dari Tol Ciawi," katanya.

Ketika diterapkan sistem satu arah menuju Bogor, pengendara dengan tujuan Cianjur yang terjebak antrean diimbau untuk beristirahat terlebih dulu di tempat istirahat yang sudah disediakan atau berwisata di wilayah Bogor.

"Untuk pengendara dari arah Bogor menuju Cianjur yang tetap ingin melanjutkan perjalanan dapat mengunakan jalur alternatif Jonggol atau Sukabumi dari arah Bogor. Atau berekreasi sambil menunggu jalur kembali dibuka normal," kata Muhaimin


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Ratna Ariyanti

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper