Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BANDARA NGURAH RAI: Saat Raja Salman Tiba, 20 Penerbangan Akan Terlambat

Diperkirakan sebanyak 20 penerbangan dari dan menuju Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai akan terdampak karena kedatangan pesawat Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud pada Sabtu (4/3/2017).
Anggota satuan pengamanan adat Bali atau Pecalang yang akan dilibatkan dalam pengamanan objek wisata memberi penghormatan saat mengikuti gelar pasukan pengamanan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al-Saud, di Lapangan Lagoon Nusa Dua, Bali, Jumat (3/3)./Antara-Nyoman Budhiana
Anggota satuan pengamanan adat Bali atau Pecalang yang akan dilibatkan dalam pengamanan objek wisata memberi penghormatan saat mengikuti gelar pasukan pengamanan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al-Saud, di Lapangan Lagoon Nusa Dua, Bali, Jumat (3/3)./Antara-Nyoman Budhiana

Bisnis.com, DENPASAR -- Diperkirakan sebanyak 20 penerbangan dari dan menuju Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai akan terdampak karena kedatangan pesawat Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud pada Sabtu (4/3/2017).

Humas Bandara Ngurah Rai Arie Ahsanurrohim mengungkapkan berdasarkan Notam, penutupan landasan bandara dilakukan pada pukul 17.30-18.15 Wita. Selama penutupan itu, seluruh penerbangan rute domestik dan internasional tersebut diperkirakan mengalami keterlambatan kedatangan maupun keberangkatan.

‎"Itu info yang kami dapat dari Airnav Denpasar. Untuk runway inspection akan dilakukan pada pukul 11.30-11.45," tuturnya lewat pesan singkat, Jumat (3/3/2017).

Arie mengaku masih mencari informasi terkait rincian jumlah tersebut, seberapa banyak penerbangan domestik dan internasionalnya.

Dihubungi terpisah GM Airnav Denpasar Maskom Humawan mengatakan maskapai sudah diinformasikan terkait keterlambatan yang akan mereka alami karena bandara ditutup sementara untuk memberikan kesempatan pesawat Raja Salman mendarat.

Dia mengatakan sesuai prosedur, saat pendaratan diperkirakan ada petugas dari Arab Saudi atau TNI yang terlibat mengatur lalu lintas udara di Ngurah Rai.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Feri Kristianto
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper