Bisnis.com, MATARAM - Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Republik Indonesia Eko Putro Sandjojo membuka Gelar Teknologi Tepat Guna (TTG) Nasional XVIII Tahun 2016.
TTG kali ini merupakan gelaran TTG Nasional pertama kali diselenggarakan oleh Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Republik Indonesia, dimana perhelatan TTG sebelumnya dilaksanakan oleh Kementerian Dalam Negeri.
Dalam sambutannya, Eko mengungkapkan harapannya agar teknologi juga dapat menyebarkan informasi lebih besar sehingga dapat menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.
"Mari gunakan inovasi ini untuk lebih mempercepat pembangunan desa. Karena desa bisa menjadi motor pembangunan, mudah-mudahan teknologi bisa mempercepat pembangunan di desa-desa," ujar Eko di Mataram, Rabu (23/11/2016).
Direktur Jenderal Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa (PPMD) Ahmad Erani Yustika melaporkan penetapan tuan rumah TTG Nasional di Provinsi NTB berdasarkan kesepakatan bersama pada rapat koordinasi tanggal 18 Oktober 2015 di Kota Banda Aceh yang dihadiri oleh kepala Badan Pembangunan Masyarakat Provinsi dan Kabupaten/Kota seluruh Indonesia.
“Gelar TTG merupakan kegiatan tahunan yang bertujuan untuk memasyarakatkan inovasi hasil teknologi tepat guna yang tersebar di seluruh daerah di Idonesia. Selain itu, TTG dapat dijadikan sebagai ajang promosi dan pertukaran informasi terkait pengembangan dan pemanfaatan teknologi tepat guna untuk kemajuan ekonomi masyarakat, khususnya masyarakat yang tinggal di desa," ujar Ahmad.
Gelaran TTG Nasional XVIII tahun 2016 memberikan penghargaan kepada 9 Gubernur, 8 Bupati, dan 4 Walikota antara lain Gubernur NTB, Gubernur Kepulauan Riau, Gubernur Lampung, Gubernur Jawa Tengah, Gubernur Kalimantan Timur, Gubernur Sulawesi Selatan, Gubernur Riau, Gubernur Sumatera Barat, dan Gubernur Jawa barat.
Delapan Bupati dan Walikota yang menerima penghargaan yaitu Bupati Lombok Timur, Bupati Lampung Timur, Bupati Pati, Bupati Wajo, Bupati Batang, Bupati Tanah Datar, Bupati Pelalawan, Bupati Bandung Barat, 4 Walikota, antara lain Walikota Tanjung Pinang, Walikota Balikpapan, Walikota Batam, Walikota Jakarta Barat.