Bisnis.com, JAKARTA - Berikut ini adalah ringkasan headlines BISNIS INDONESIA edisi cetak Sabtu, 20 Agustus 2016. Untuk menyimak lebih lanjut, silahkan kunjungi http://epaper.bisnis.com/
Seksi Utama
Hal 1. SUKUK TABUNGAN: Ramah Bagi Investor Ritel
Sukuk Tabungan, produk investasi berbasis syariah yang dirilis pemerintah, dinilai menawarkan imbal hasil menarik dan 'ramah' bagi kantong investor ritel.
MEDAN PERANG MOTOR GEDE
Gaikindo Indonesia International Auto Shwo (GIIAS) 2016 tak hanya melulu menampilkan produk kendaraan roda empat alias mobil. Sejumlah agen pemegang merek (APM) motor roda dua dengan kapasitas mesin di atas 251 cc, turut memajang dan menawarkan produk teranyarnya di perhelatan itu.
Hal 2. Mengubah Kebijakan Politik Kewarganegaraan
Belum lama ini publik dikejutkan oleh pemberitaan tentang status hukum mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, Arcandra Tahar, yang berkewarga negaraan Amerika Serikat melalui proses naturalisasi pada Maret 2011 lalu dengan sumpah setia kepada negara AS secara sadar dan atas kemauan sendiri.
AGUS RIEWANTO, Doktor Ilmu Hukum & Pengajar di Fakultas Hukum dan Program Pascasarjana Ilmu Hukum Universitas Sebelas Maret
Hal 3. RASIO GINI TURUN TIPIS: Tingkat Ketimpangan Masih Tinggi
Tingkat ketimpangan penduduk Indonesia yang diukur menggunakan Rasio Gini per Maret 2016 terkoreksi tipis, dipicu penurunan pengeluaran kelompok masyarakat kaya, sementara pengeluaran kelompok masyarakat miskin tidak mengalami perbaikan.
Hal 4. BUNGA DEPOSITO: Formula Batas Atas Masih Sama
Otoritas Jasa Keuangan masih menetapkan formula batas atas atau capping bunga deposito yang sama meski Bank Indonesia telah mengubah acuan suku bunga kebijakan menjadi 7 Day reverse repo rate.
Hal 5. ULASAN SEKTORAL: Inilah Sejumlah Fakta Otomotif Kian Bertenaga
Pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016 akan rampung pada akhir pekan ini dan menyisakan optimisme pasar otomotif nasional akan kembali memasuki tren bullish.
Hal 6 - 8. TABEL BURSA
Hal 9. BLOK MIGAS: Pelaku Usaha Minta Kepastian Kontrak
Pelaku usaha meminta agar pemerintah mempercepat pemberian kepastian terkait blok produksi minyak dan gas yang habis masa kontraknya.
Hal 10. KONGRES GAMBUT INTERNASIONAL: Korporasi dan LSM Sepakati Dialog Intensif
Setelah melaksanakan pertemuan selama 5 hari di Kuching, Malaysia, kalangan pemerhati gambut dunia merencanakan pertemuan rountable lanjutan guna mengakomodasi berbagai kepentingan dalam pemanfaatan gambut dunia.
Hal 11. KARHUTLA RIAU: Lahan Terbakar Capai 2.332 Hektare
Kebakaran hutan dan lahan di Riau kembali marak, hingga pertengahan bulan ini terdata mencapai seluas 2.332 hektare.
Hal 12. ANGGARAN DKI JAKARTA: APBD Perubahan 2016 Bakal Terkoreksi
Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) DKI Jakarta diprediksi turun hingga Rp4,6 triliun dibandingkan dengan draf yang diajukan oleh Tim Anggaran Pemerintah Daerah atau TPAD DKI.