Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PEMILIHAN PRESIDEN AS: New York Times Dukung Persaingan Hillary-Kasich

Dewan Redaksi The New York Times mendukung bakal calon presiden dari Partai Demokrat Hillary Clinton dan Partai Republik John Kasich untuk menjadi kompetitor dalam pemilihan presiden AS akhir tahun ini.
Hillary Clinton dan John Kasich. /Reuters
Hillary Clinton dan John Kasich. /Reuters

Kabar24.com, WASHINGTON – Dewan Redaksi The New York Times mendukung bakal calon presiden dari Partai Demokrat Hillary Clinton dan Partai Republik John Kasich untuk menjadi kompetitor dalam pemilihan presiden AS akhir tahun ini.

Dalam rubrik editorialnya, koran tersohor AS tersebut mengatakan Hillary Clinton merupakan kandidat calon presiden yang paling sesuai dan berkualitas dalam sejarah modern saat ini.

Menurut New York Times (NYT), Hilllary merupakan kandidat terkuat yang bakal menghadapi tantangan dari rekan separtainya, Senator Bernie Sanders untuk maju menjadi kandidat presiden AS dari Partai Demokrat.

“Namun, Sanders belum memiliki pengalaman yang cukup atau ide mengenai kebijakan komperhensif yang dijanjikan oleh Clinton,” tulis NYT, setelah memaparkan poin penting yang diperjuangkan Clinton mengenai kesenjangan ekonomi AS dan kebijakan luar negeri, Minggu, (31/1/2016).

Dewan Redaksi NYT memuji kinerja Clinton sebagai Menteri Luar Negeri 2009-2013 dan menilai bahwa istri mantan Presiden Bill Clinton itu menunjukkan komitmen seumur hidup bagi pekerja Amerika, khususnya wanita.

Kendati demikian, NYT mengkritik usulan penggunaan kekuatan militer di luar negeri yang terlalu cepat diputuskan, namun dia dinilai masih menjadi pemimpin yang lebih baik dalam mengarahkan kebijakan militer bila dibandingkan dengan rival dari partai Republik.

Sebelumnya, NYT diketahui juga mendukung Clinton pada pemilihan presiden 2008 dibandingkan dengan rivalnya saat itu yang menjadi Presiden saat ini, barack Obama. Dalam dukungannya, Clinton diyakini memiliki pengalaman dan lebih mempresentasikan ide kebijakan yang lebih rinci dibandingkan rekan separtainya itu.

Sementara itu, Gubernur Ohio dari partai Republik John Kasich dinilai menjadi satu-satunya kandidat dari partai Republik yang diperhitungkan untuk bersaing dengan Clinton.

“John Kasich, merupakan underdog dan pilihan yang masuk akal dari Partai Republik yang lelah dengan ekstrimisme dan tidak berpengalamannya calon lainnya yang ditunjukan dalam pemilihan kali ini,” tulis editorial tersebut.

NYT mengatakan Kasich mampu berkompromi dan dapat menjadi pemimpin yang dipercaya rakyatnya untuk memperbaiki sejumlah indikator pemerintahan saat ini.

NYT menegaskan bahwa bakal calon presiden dari Republik lainnya, yaitu Donald Trump tidak memiliki pengetahuan dan pengalaman dalam isu internasional. Trump dinilai tidak ingin  belajar mengenai hal tersebut, sehingga dinilai tak pantas maju dalam pemilihan.

Sama halnya dengan bakal calon lainnya, yakni Ted Cruz yang dinilai akan menjanjikan apapun untuk bisa menang dalam pemilihan presiden AS.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Irene Agustine
Editor : Fatkhul Maskur
Sumber : Reuters

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper