Kabar24.com, JAKARTA – Hasil ujian Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) tahun ini akan diumumkan pada hari ini, Kamis (9/7/2015).
Panitia SBMPTN 2015 sudah mempersiapkan matang sistem pengumuman online yang bisa diakses peserta ujian.
Ketua Umum Panitia Pusat SBMPTN 2015 Prof Dr Rochmat Wahab menjelaskan, peserta bisa mengecek kelulusan mereka mulai pukul 17.00 WIB di website resmi SBMPTN 2015.
Selain itu, mereka juga mempersiapkan website lain yang bisa diakses peserta SBMPTN 2015 untuk melihat hasil ujian mereka.
"Ada 11 website yang kita sediakan untuk bisa diakses peserta membuka hasil pengumuman SBMPTN 2015. Tahun ini sengaja disediakan 11 website dan yang lebih banyak dari pada SBMPTN tahun lalu yang hanya empat website," kata Rochmat di kantor Ditjen Dikti, Jakarta, Kamis (9/7/2015).
Langkah ini dilakukan karena pada hari H untuk mengakses pengumuman SBMPTN secara online yang terkadang pengunjung ke situs resmi SBMPTN melebihi kapasitas daya tampung sehingga membuat server menjadi menurun.
Karena itu, menurut Rochmat, peserta SBMPTN bisa mengakses 11 website yang disediakan panitia secara online yang ada di sejumlah perguruan tinggi.
"Website tersebut bisa diakses peserta seperti di Unnes, UGM dan UI atau kampus negeri lain. Yang penting pada saat pengumuman hasil SBMPTN semua berjalan lancar, aman dan terkendali. Kami akan memberikan keterangan pers pada Kamis mendatang," kata Rochmat.
Pengumuman SBMPTN Dapat Diakses di 11 Website
Hasil ujian Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) tahun ini akan diumumkan pada hari ini, Kamis (9/7/2015).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Yulianisa Sulistyoningrum
Editor : Rustam Agus
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

14 detik yang lalu
Dua Arah Pemodal Jumbo di Saham MDKA Saat Emas Kian Berkilau

15 menit yang lalu
Alasan Sederet Sekuritas Tingkatkan Ekspektasi pada Kalbe Farma (KLBF)
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

1 menit yang lalu
AS Kibarkan Bendera Setengah Tiang Hormati Mendiang Paus

24 menit yang lalu
Momen Akrab Prabowo Sambut Wakil PM Malaysia, Ternyata Teman Masa Muda

30 menit yang lalu
Ada Banyak Long Weekend dari April hingga Juni 2025, Catat Tanggalnya

48 menit yang lalu
Kejagung Beberkan Alasan Jerat Direktur JakTV Pakai Pasal Korupsi

1 jam yang lalu
Gibran Ungkit Bonus Demografi, Anies Beri Jawaban Menohok
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
