Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PENDAKI JATUH KE KAWAH MERAPI: Evakuasi Yunanto, Tim SAR Gunakan Drone

Tim penyelamat menggunakan peralatan drone untuk membantu mengevakuasi Erri Yunanto, pendaki yang terjatuh ke kawah Gunung Merapi, Jawa Tengah.
Foto Erri Yunanto beberapa saat sebelum terjatuh/Instagram@bagusdeni/yus
Foto Erri Yunanto beberapa saat sebelum terjatuh/Instagram@bagusdeni/yus

Kabar24.com, JAKARTA - Tim penyelamat menggunakan peralatan drone untuk membantu mengevakuasi Erri Yunanto, pendaki yang terjatuh ke kawah Gunung Merapi, Jawa Tengah.

“Drone digunakan untuk memastikan posisi korban,” kata Kepala Seksi Operasional Basarnas Jawa Tengah, Tri Jokowi Priyono, Senin (18/5).

Namun penggunaan drone menghadapi masalah. “Sebab sinyal drone tersebut terganggu medan magnet dari dalam kawah,” ujar Tri.

Bahkan penggunaan drone sempat dihentikan. Akibatnya, pemetaan dengan peralatan itu belum maksimal.

Tri dan timnya mencoba lagi mengoperasikan drone. "Hari ini kondisi Merapi cukup kondusif," katanya.

Dia berharap kamera yang ada dalam peralatan itu bisa menangkap obyek dengan jelas.

Saat ini, kondisi Merapi cukup cerah tanpa kabut. Asap sulfatara hanya keluar tipis dari dalam kawah.

Tri berharap kondisi kawah Merapi bisa terus kondusif sepanjang hari ini. "Semoga bagian dalam kawah juga tidak panas," katanya.

Tim penyelamat sudah membawa alat pemindai panas sebagai perlengkapan.

Salah satu anggota tim SAR Boyolali, Indriarto memperkirakan proses evakuasi akan berjalan cukup sulit. "Banyak batuan muda yang mudah runtuh. Apalagi, jatuhnya pendaki ke dalam kawah juga baru kali pertama terjadi".

Meski demikian, dia menyebut bahwa tim telah dilengkapi peralatan yang cukup lengkap dan canggih. "Tim juga sudah cukup berpengalaman," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Redaksi
Editor : Yusran Yunus
Sumber : Tempo.co
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper