Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

FIF Group Gelar Seminar Pengajar Formal dan Nonformal

PT Federal International Finance (FIF Group), perusahaan di bidang jasa pembiayaan ritel sepeda motor Honda, akan menggelar seminar nasional di Jakarta pada 28 Mei 2015.

Bisnis.com, JAKARTA- PT Federal International Finance (FIFGroup), perusahaan di bidang jasa pembiayaan ritel sepeda motor Honda, akan menggelar seminar nasional di Jakarta pada 28 Mei 2015.

Seminar bertema “Maju bersama FIFGroup” yang diselenggarakan sebagai bagian dari rangkaian peringatan HUT ke-26 Federal International Finance tersebut akan dihadiri 500 peserta dari seluruh Indonesia.

Arif Reza Fahlepi, External Relation Head, Corporate Communication FIFGroup, mengatakan seminar dikuti 500 peserta dari para pengajar formal dan nonformal seperti usaha mikro dan lembaga pelatihan dan kursus.

“Para peserta akan diberikan tambahan pengetahuan dari pembicara terkenal yang akan mengisi di seminar tersebut,” katanya dalam siaran pers yang diterima Bisnis.com, Kamis (7/5/2015)

Menurutnya, pembicara dalam seminar itu diantaranya James Gweedari Academia Singapore, Cyltamia Irawan, CEO Lentera Consulting dan Suhartono, President & CEO FIFGroup.

Dia menjelaskan siapa pun yang berminat mengikuti seminar dapat mendaftarkan diri dengan mengisi data diri dan melampirkan foto copi KTP melalui seluruh kantor cabang FIFGroup terdekat.

Tahapan selanjutnya, para calon peserta dapat mengunduh formulirnya di www.fifgroup.co.id lalu diisi dan dikirimkan kembali ke [email protected]

Bagi peserta yang lolos seleksi akan dihubungi FIFGroup untuk mengikuti seminar nasional di Jakarta. Untuk itu seluruh biaya transportasi dan akomodasi bagi peserta diluar Jabodetabek akan ditanggung FIFGroup.

“Seminar kami adakan sebagai ungkapan rasa syukur kami serta sebagai salah satu upaya mendukung program pemerintah khususnya dalam bidang peningkatan pendidikan,” ujarnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nurudin Abdullah
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper