Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

WEF Hasilkan Tiga Rekomendasi

Berakhirnya forum ekonomi kelas dunia, World Economic Forum (WEF) on East Asia 2015 yang digelar tiga hari, 19-21 April di Jakarta diyakini akan kian meyakinkan para investor asing untuk menanamkan modalnya di Indonesia.
World Economic Forum/Ilustrasi-Reuters-Denis Balibouse
World Economic Forum/Ilustrasi-Reuters-Denis Balibouse

Bisnis.com, JAKARTA -- Berakhirnya forum ekonomi kelas dunia, World Economic Forum (WEF) on East Asia 2015 yang digelar tiga hari, 19-21 April di Jakarta diyakini akan kian meyakinkan para investor asing untuk menanamkan modalnya di Indonesia.

Direktur Eksekutif Lippo Group yang juga merupakan co-chair penyelenggaraan WEF kali ini, John Riady menyampaikan sebagian besar peserta WEF merupakan para investor potensial yang baru pertama kali menginjakkan kaki di Indonesia.

Juga banyak yang pertama kali mendengarkan Pak Presiden Joko Widodo berbicara, mendengar Bapak dan Ibu Menteri Indonesia bicara, itu membantu menumbukanconfidencekita dalam menarik kepercayaan investor asing, jelas John selepas menutup acara WEF di Jakarta, Selasa (21/4).

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Sofyan Djalil menyampaikanIndonesia berkomitmen menciptakan ilim kondusif untuk investasi. Presiden Jokowi pun dalam pidatonya menyampaikan dia mengajak para investor untuk mencicipi peluang pembangunan Indonesia.

John mengatakan dengan pegelaran WEF di Jakarta kali ini, investor menyaksikan langsung seperti apa pertumbuhan ekonomi Indonesia. Dia pun menggarisbawahi banyaknya inisiasi dan rekomendasi yang lahir dari lantai WEF Asia Timur kali ini.

Dia mencatat sedikitnya tiga rekomendasi besar yang dicetuskan selama WEF berlangsung. Pertama, mengajukancommon visauntuk wilayah Asia yang memungkinkan nantinya pengunjung dari regional lain dapat mengunjungi negara-negara Asia tanpa harus berulang kali membuat visa berbeda.

Nah dengan adanya satu visa bersama, itu akan meningkatkan visitor ke sini. jelas John.

Rekomendasi berikutnya yaitu untuk memperkokoh kelembagaan Sekretariat Asean. Menurut John, saat ini lembaga tersebut memiliki banyak program untuk dijalankan namun dana yang dimiliki kurang memadai.

Budget mereka itu setahun US14 juta. Itu tidak kecil tapi untuk tugas yang diamandatkan bagi mereka itu angka yang kurang. Jadi kita ingin memperkuat sekretariat sehingga mereka dapat mendukung dan mengawasi realisasi program negara-negara Asean.

Terakhir, WEF pun merekomendasikan agar Kantor Kedutaan Besar negara-negara Asean di manapun, untuk memasang bendera Asean di sebelah bendera negara. Hal itu, lanjut John, berfungsi untuk melakukanbrandingatas regional ini.

Selangkah demi selangkah, kita menuju Asean yaang lebih terintegrasi, katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dara Aziliya

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper