Bisnis.com, DENPASAR - Politikus muda Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Maruarar Sirait, terlempar dari kepengurusan partai banteng periode 2015-2020. Pada periode sebelumnya, Ara, panggilan akrab Maruarar, menjabat Ketua Bidang Pemuda dan Olahraga.
Posisi Ketua Bidang Pemuda dan Olahraga dalam kepengurusan partai banteng periode ini diduduki Sukur Nababan. Setelah Megawati mengumumkan dan melantik kepengurusan, Jumat (10/4/2015) sore, putra politikus senior PDI Perjuangan, Sabam Sirait, itu langsung meninggalkan arena kongres di Inna Grand Bali Beach Hotel.
Kepada Tempo, Maruarar mengatakan tidak mempersoalkan ihwal namanya yang tak masuk dalam kepengurusan Dewan Pimpinan Pusat PDI Perjuangan periode 2015-2020. Dia menyatakan akan tetap setia kepada partainya. "Saya akan tetap loyal," katanya, Jumat sore.
Maruarar yakin Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri telah membuat keputusan yang terbaik. Munculnya nama-nama baru di dalam kepengurusan, menurut dia, adalah bentuk regenerasi. "Banyak anak-anak muda yang bagus kan, ada Sukur, ada Prananda," katanya.
Sebagai kader partai, Maruarar menuturkan, dia harus siap memimpin dan dipimpin. "Saya yakin itu keputusan terbaik," katanya sambil meninggalkan hotel.
Kemarin Megawati resmi mengumumkan 23 nama pengurus partai banteng dalam Kongres IV PDI Perjuangan. Kongres mengamanatkan Megawati menjadi formatur tunggal untuk menyusun kepengurusan. Kongres ini berakhir pada Sabtu, 11 April 2015.
Sempat "Mutung" Tak Masuk Kepengurusan, Maruarar: Saya Tetap Loyal
Politikus muda Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Maruarar Sirait, terlempar dari kepengurusan partai banteng periode 2015-2020. Pada periode sebelumnya, Ara, panggilan akrab Maruarar, menjabat Ketua Bidang Pemuda dan Olahraga.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
34 menit yang lalu
Manuver GOTO Amankan Investasi di Atas Awan hingga Meja Makan
1 jam yang lalu
Menanti Formula Baru Kenaikan Upah Minimum (UMP) 2025
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
9 menit yang lalu
Prabowo dan Presiden Peru Bahas Ekonomi, Sosial, hingga IKN
26 menit yang lalu
Prabowo Dapat Penghargaan Ordo Matahari Peru dari Presiden Dina Boluarte
31 menit yang lalu
Prabowo Santap Pagi Bersama PM Australia di Peru, Ini yang Dibahas
1 jam yang lalu