Bisnis.com, JAKARTA - Ade Komaruddin, Ketua Fraksi Partai Golkar, mengklaim struktur pimpinan fraksi baru versi Agung Laksono belum sah menyusul belum tuntasnya proses poliik di internal DPR.
“Struktur pimpinan fraksi baru itu belum sah karena belum ditetapkan melalui sidang paripurna. Sesuai dengan aturan yang berlaku, penggantian struktur pimpinan harus melalui paripurna,” katanya di Kompleks Gedung Parlemen, Senayan, Jumat (27/3).
Saat ini, Ade yang ditunjuk oleh Aburizal Bakrie (Ical) kedudukannya telah digantikan oleh Agus Gumiwang Kartasasmita setelah Menkumham Yasonna H Laoly mengesahkan kepengurusan Agung Laksono.
Memang pada saat paripurna pembukaan masa sidang DPR III periode 2014-2015 kubu agung sudah menyampaikan struktur kepemimpinan fraksi. “Tapi pimpinan sidang belum membacakan hal itu. Jadi tunggu saja sampai paripurna mendatang.”
Sementara itu, Dave Laksono, anggota komisi I sekaligus anak dari Agung Laksono, tetap mengklaim struktur fraksi sudah berubah meski pimpinan tidak membacakan dalam paripurna. “Sesuai dengan rapat kami dengan sekretariat DPR, penggantian struktur fraksi sudah sah. 100% sah,” katanya.