Kabar24.com, BANDA ACEH -- Kantor Perwakilan Bank Indonesia Sumatra Utara menjadwalkan panen raya di Pulau Kampai, Langkat pada Rabu, 25 Februari 2015.
Adapun, dijadwalkan Gubernur Sumut Gatot Pujo Nugroho akan membuka panen raya.
Kepala BI Sumut Difi A. Johansyah mengatakan, di Pulau Kampai terdapat 80 hektare lahan siap panen. Lahan tersebut merupakan persawahan tadah hujan.
"Selama ini sudah ada persawahan di sana, tapi belum terorganisasi dengan baik. Kami bekerja sama dengan Pemkab Langkat membantu petani di sana dari sisi keahlian, termasuk memberikan bantuan traktor," tutur Difi dalam keterangan pers, Senin (23/2/2015).
Difi menjelaskan, bantuan tersebut telah dirintis sejak Oktober-November 2014.
Lebih lanjut, dia mengatakan, saat ini masalah pengairan di Pulai Kampai sudah selesai.
"Di sana sudah tersedia sumur bor. Apalagi lokasinya memang tadah hujan," pungkas Difi.