Kabar24.com,SEMARANG—Posisi Kepala Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Jawa Tengah saat ini tengah kosong, seiring dengan pengangkatan Cris Kuntadi menjadi Inspektur Jenderal Kementerian Perhubungan.
Cris Kuntadi secara resmi dilantik sebagai Kepala BPK Perwakilan Jateng sejak akhir Juli 2014. Belum genap satu tahun, Cris menjalankan tugas baru karena ditunjuk Menteri Perhubungan Ignasius Jonan sebagai Inspektur Jenderal Kemenhub menggantikan Wendy Aritenang Yazid yang memasuki masa pensiun pada 2015.
Kepala Sub Bagian Hukum dan Humas BPK RI Perwakilan Jateng Supriyonohadi mengatakan saat ini jabatan sementara Kepala BPK diisi oleh pelaksana harian Yayat Rahardiyat.
“Saya belum tahu sampai kapan ditunjuk kembali kepala BPR Jateng yang baru,” papar Supriyonohadi kepada Bisnis, Kamis (29/1/2015).
Kendati saat ini belum ada Kepala BPK Jateng yang resmi, ujarnya, semua pekerjaan berjalan sebagaimana mestinya.
“Ini tidak mengganggu pekerjaan. Lagi pula kebijakan strategis semua dari pusat,” ujarnya.