Bisnis.com, JAKARTA--Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie meyakini pemerintah melalui Kementerian Hukum dan HAM akan tetap mengesahkan kepengurusan versi Munas Bali.
Ical optimistis mengatakan pemerintah tahu mana munas yang sah. "Kubu lain biarin saja. Pemerintah dapat melihat mana yang sah," katanya, Senin (8/12).
Menurutnya, tidak ada alasan bagi pemerintah untuk tidak mengesahkan hasil Munas Bali. "Karena kita semua lengkap sesuai prosedur dan tata cara munas. "Saya juga beritahukan soal rapimnas."
Terkait dengan adanya pengesahan Agung Laksono sebagai Ketua Umum Golkar versi Munas IX Jakarta, Ical enggan memberikan tanggapan. "Emang ada apa dengan Agung Laksono," tukas Ical.
Pagi tadi, Ical mendaftarkan hasil munas berupa struktur kepengurusan Partai Golkar periode 2014-2019.
Saat menyerahkan, ical didampingi pimpinan. partai hasil Munas Bali a.l. MS Hidayat, Bambang Soesatyo, Idrus Marham, Sjarief Tjitjip, dan Nurdin Halid.
Ical Yakin Pemerintah Paham Mana Golkar Yang Sah
Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie meyakini pemerintah melalui Kementerian Hukum dan HAM akan tetap mengesahkan kepengurusan versi Munas Bali.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Ashari Purwo Adi N
Editor : Rustam Agus
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
4 jam yang lalu
Historia Bisnis: Upaya Grup Djarum Jaga Dominasi di BCA
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
3 jam yang lalu