Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini Wilayah Waspada Banjir Jakarta

"Hujan deras sejak siang hingga malam berpotensi terjadi di wilayah Jabodetabek karena itu warga harus siaga mengantisipasi banjir," kata Kepala Seksi Pusat Pengendali Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta Rahmat Basuki di Jakarta, Rabu.
Ilustrasi-JIBI Photo. Banjir di Jakarta, 2013 lampau.
Ilustrasi-JIBI Photo. Banjir di Jakarta, 2013 lampau.

Bisnis.com, JAKARTA—Badan Penanggulangan Bencana Daerah DKI Jakarta mengimbau warga di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi untuk mewaspadai potensi banjir sebab hujan deras diprakirakan melanda kawasan tersebut pada Rabu siang hingga malam.

"Hujan deras sejak siang hingga malam berpotensi terjadi di wilayah Jabodetabek karena itu warga harus siaga mengantisipasi banjir," kata Kepala Seksi Pusat Pengendali Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta Rahmat Basuki di Jakarta, Rabu.

Ia mengatakan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis peringatan dini hujan lebat sejak Rabu (26/11) siang hingga malam hari.

Lokasi yang berpotensi dilanda hujan dengan intensitas ringan hingga lebat antara lain di wilayah Kuningan, Casablanka, Thamrin, Sudirman, Semanggi, Pejompongan, Pal Merah, Senayan, Kebayoran.

Berikutnya wilayah Krukut, Jelambar, Grogol, Cengkareng, Cilandak, Blok M, Lebak Bulus, Cinere, Ciputat, Bintaro, Ciledug, Tangerang, Pondok Cabe, Pondok Betung dan sekitarnya.

Hujan juga diperkirakan masih berlangsung hingga pukul 15.00 WIB dan meluas ke wilayah Cibubur, Pekayon, Depok, Margonda, Cimanggis, Jagakarsa, Lenteng Agung, Tanjung Barat.

Berikutnya wilayah Pasar Rebo, Cipayung, Kramat Jati, Pasar Minggu, Cililitan, Kalibata, Halim, Cawang, Kalimalang, Duren Sawit, Pondok Gede, Cakung, Penggilingan, Bekasi, Jatiasih dan sekitarnya.

Sedangkan hujan lebat yang diprediksi terjadi hingga pukul 18.00 WIB akan melanda wilayah Cinere, Ciputat, Bintaro, Ciledug, Tangerang, Pondok Cabe, Pondok Betung dan Pekayon.

"BMKG memantau masih terjadi peningkatan aktivitas pembentukan awan hujan di wilayah Jabodetabek," katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : News Editor
Editor : Miftahul Ulum
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper