Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pria di China Kesulitan Dapatkan Pasangan Hidup

Jumlah pria yang tidak menikah di China terus meningkat dari tahun ke tahun karena berbagai alasan termasuk akibat tidak cukup wanita yang bisa diajak untuk kencan.

Bisnis.com, JAKARTA - Jumlah pria yang tidak menikah di China terus meningkat dari tahun ke tahun karena berbagai alasan termasuk akibat tidak cukup wanita yang bisa diajak untuk menjadi pasangan hidup.

Di negara tersebut jumlah pria dilaporkan 34 juta lebih banyak dari jumlah wanita sebagaimana tercatat pada 2011 dari jumlah penduduk sekitar 1,3 miliar. Sebagai gambaran, pada tahun itu, perbandingan kelahiran bayi pria dan wanita adalah 105 berbanding 100. Sedangkan pada tahun 2012 perbandingan itu menjadi 116 berbanding 100.

Kecenderungan jumlah pria lebih banyak dari jumlah wanita tidak terlepas dari persoalan kultur di China yang memandang bahwa mendapat anak laki-laki lebih mulia dari mendapat bayi perempuan.

Bahkan angka yang mengejutkan adalah selama periode 1980 hingga tahun 2000, jumlah bayi perempuan yang disingkirkan dari keluarga mencapai 8,5 juta orang.
Akibatnya 94% dari mereka yang tidak menikah di China adalah laki-laki.

Tidak heran kalau surplus laki-laki dalam jumlah besar membuat mereka tidak menikah sebagaimana dikutip mirror.co.uk, Rabu (12/11).

Satu kajian memprediksi pada tahun 2030, satu dari lima pria China dalam usia 30 tahunan tidak akan pernah menikah.

Sedangkan 94 mereka yang tidak menikah adalah pria pada tahun tersebut     

Fakta itu pulalah yang membuat di China sering ditemukan biro jodoh untuk mendapatkan pasangan hidup bagi seorang pria. Orang tua bahkan sering mendatangi biro jodoh untuk membantu putranya mencarikan pasangan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Yusran Yunus
Sumber : mirror.co.uk

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper