Bisnis.com, DENPASAR--Otoritas Jasa Keuangan Perwakilan Bali mengadakan Lomba Desain Maskot OJK Perwakilan Bali.
Lomba itu terbuka bagi masyarakat umum dengan hadiah uang tunai senilai Rp2,5 juta untuk satu pemenang dengan hasil karya terbaik.
Regulator mensyaratkan maskot yang didesain harus dapat mencerminkan nilai-nilai strategis OJK, menampilkan unsur ciri khas budaya Bali, dan tidak boleh mengandung unsur SARA serta pornografi.
Karya yang terpilih sebagai pemenang akan digunakan sebagai maskot dan menjadi hak cipta Kantor OJK Provinsi Bali.
Kepala OJK Perwakilan Bali Zulmi mengatakan lomba it bagian dari upaya menggiatkan managemen perubahan (change management) untuk seluruh pegawai OJK.
"OJK Bali memerlukan keunikan sendiri dalam menerapkan nilai-nilai strategis OJK yang dikenal dengan INPRESIV [integritas, professional, sinergi, inklusif dan visioner] agar semangat untuk terus berubah terpacu dan dimiliki oleh seluruh pegawai," jelasnya, Senin (27/10).
OJK Bali Gelar Lomba Desain
Otoritas Jasa Keuangan Perwakilan Bali mengadakan Lomba Desain Maskot OJK Perwakilan Bali.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Feri Kristianto
Editor : Rustam Agus
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
5 jam yang lalu
Target Harga ACES Jelang Rebranding Merek Baru
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
2 jam yang lalu