Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bisnis Perhotelan di Pantura Diprediksi Meningkat

Bank Indonesia Wilayah Tegal menilai pertumbuhan sektor perdagangan hotel dan restoran (PHR) di wilayah pantai utara (pantura) pada triwulan III/2014 relatif meningkat.
Jalur Pantura/Bisnis
Jalur Pantura/Bisnis

Bisnis.com, TEGAL—Bank Indonesia Wilayah Tegal menilai pertumbuhan sektor perdagangan hotel dan restoran (PHR) di wilayah pantai utara (pantura) pada triwulan III/2014 relatif meningkat.

Aktivitas konsumsi dan perdagangan masyarakat selama masa kampanye pemilu pilpres, liburan sekolah dan permulaan tahun ajaran baru serta puasa dan hari raya diyakini meningkatkan pertumbuhan pada sektor ini.

Indikasi peningkatan tersebut tercermin dari Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) pada triwulan III-2014 yang rata-rata tercatat sebesar 126,53 poin meningkat dari rata-rata angka

indeks pada triwulan sebelumnya yaitu sebesar 118,5 poin yang menunjukkan bahwa secara umum masyarakat sangat optimis melihat perekonomian serta menganggap saat ini adalah waktu yang tepat dalam melakukan konsumsi.

“Peningkatan volume transaksi perdagangan juga ditunjukkan oleh indeks penjualan riil Kota Tegal selama triwulan III-2014 yang relatif lebih tinggi dibandingkan dengan indeks pada triwulan sebelumnya,” papar Kepala Kantor Perwakilan Wilayah BI Tegal Bandoe Widiarto, kepada Bisnis, Selasa (21/10/2014).

Dia mengatakan prgerakan harga barang dan jasa secara umum yang tercermin dari inflasi Kota Tegal relatif baik, hingga September 2014 tercatat hanya sebesar 3,78% year on year (y-o-y), lebih rendah dari Jawa Tengah dan nasional masing-masing sebesar 5,o% dan 4,53%.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Muhammad Khamdi
Editor : Ismail Fahmi

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper