Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bali Dianugerahi MDGs Award

Pemprov Bali mendapatkan penghargaan Milenium Development Goals (MDGs) Award, karena dinilai berhasil menurunkan angka kematian ibu saat melahirkan.

Bisnis.com, DENPASAR—Pemprov Bali mendapatkan penghargaan Milenium Development Goals (MDGs) Award, karena dinilai berhasil menurunkan angka kematian ibu saat melahirkan.
 
Dalam rilis yang diterima Bisnis.com, Bali menyabet penghargaan itu setelah menyisihkan pesaingnya, Provinsi DIY, Jawa Timur, Sulawesi Utara, dan Papa Barat. Selain Bali, delapan  kabupaten dan kota yang juga menerima penghargaan serupa.
 
Penghargaan diserahkan langsung oleh Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat Agung Laksono dalam peringatan Hari Kontrasepsi Dunia 2014 di Jakarta, dan diterima oleh Kepala Bappeda Bali I Putu Astawa.
 
“Kami meyampaikan rasa bangga dan terima kasihnya kepada semua pihak yang telah bekerja keras sehingga MDGs Awards 2014 ini bisa diraih,” ujarnya, Selasa (30/9).
 
Menurutnya, keberhasilan itu didukung dengan pelaksanaan program Bali Mandara yang mampu menyentuh langsung dalam mensejahterakan masyarakat Bali.

Sementara itu, Menteri Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat Agung Laksono berharap kepada pemerintahan yang baru dapat lebih mengembangkan kembali berbagai program terkait kependudukan.

Apalagi, pemerintahkan mendatang akan membuka kementerian baru yakni Kementerian Kependudukan dan Keluarga Bencana.

"Kependudukan Indonesia kedepan akan bertambah. Saat ini saja Indonesia berada di posisi ke-4, di dunia hal itu tentu akan menjadi tantangan berat di sektor pendidikan dan pelayanan kesehatan kedepan," paparnya.
 
Dengan semakin beratnya tantangan kependudukan, ke depan ikut berimbas ke berbagai hal seperti, peningkatan pendidikan, dan juga peningkatan kesehatan.
 
MDGs adalah deklarasi hasil kesepakatan kepala negara dan perwakilan dari 189 negara Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) termasuk Indonesia yang mulai dijalankan pada September 2000 dengan target tercapainya kesejahteraan rakyat dan pembangunan masyarakat pada 2015.

Target ini merupakan tantangan utama dalam pembangunan di seluruh dunia yang terurai dalam Deklarasi Milenium, dan diadopsi oleh 189 negara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Feri Kristianto
Editor : Rustam Agus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper