Bisnis.com, SERANG—Potensi pertumbuhan ekonomi yang tinggi di wilayah selatan Provinsi Banten ditangkap sebagai peluang yang menjanjikan untuk perluasan pasar otomotif.
Dody Priyanto, Branch Manager PT Tunas Ridean Tbk. agen resmi penjualan mobil Toyota cabang Serang mengatakan pihaknya gencar melakukan promosi ke wilayah Kabupaten Lebak karena potensi pasar yang cukup baik.
“Potensi di sana cukup baik, namun, hingga saat ini masih belum tergarap dengan baik. Kami akan terus mencari strategi pemasaran yang tepat,” ujarnya kepada Bisnis.com di Serang, Kamis (12/6/2014).
Menurutnya, beberapa strategi yang telah dijalankan a.l memperbanyak jumlah tenaga kerja bagian pemasaran untuk diterjunkan ke daerah Lebak.
Selain itu, karena kompetitor lain juga mulai merambah kawasan Lebak, pihaknya berikan pelatihan bagaimana cara mengalahkan kompetitor di lapangan.
Selanjutnya, pihaknya terus melakukan pemetaan kawasan. Karena, hingga kini banyak daerah yang belum tertangani. Selain pemetaan kawasan, latar belakang pekerjaan penduduk juga dianalisa.
“Contohnya guru yang saat ini mendapatkan penghasilan tinggi, kita beri angsuran 5 tahun mereka sudah bisa membeli mobil. Paket dengan tenor lebih lama akan sesuai dengan kemampuan mereka,” ujarnya.