Bisnis.com, BEKASI - Bakal calon presiden dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P), Joko Widodo dianggap belum berkomitmen untuk memperjuangkan nasib buruh. Walau dalam pembawaannya diperlihatkan dekat dengan rakyat, dirinya dinilai belum memberikan visinya untuk buruh kedepan.
Selaku ketua SPSI Bekasi, R. Abdullah mengatakan Jokowi dan calon lain masih terlalu abu-abu dalam mengungkapkan pemirikan untuk kaum buruh. “masih bingung, karena dia dan yang lain belum keliatan” ungkapnya pada Bisnis.com (1/5/2014).
Ia mengatakan kalau ada calon yang mendeklarasikan komitmennya bagi buruh pasti akan didukung. “Kita independen, tetapi kalau memang ada yang berkomitmen mengapa tidak?” tambahnya.
Tahun ini, dia menilai adalah momentum untuk memilih pemimpin yang memihak pada buruh. “Ini momentum, kita harus perhatikan baik-baik” imbuhnya dalam sambutannya di depan anggota SPSI.