Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PASAR PROPERTI: Tetap Prospek pada Tahun Pemilu

PT Mahakarya Agung Putera (MAP) optimistis dengan pemasaran Hotel Aston Karawaci City kendati berdekatan dengan agenda Pemilu 2014 pada 9 April 2014
 Ilustrasi/Bisnis
Ilustrasi/Bisnis

Bisnis.com,JAKARTA- PT Mahakarya Agung Putera (MAP) optimistis dengan pemasaran Hotel Aston Karawaci City kendati berdekatan dengan agenda Pemilu 2014 pada 9 April 2014.

GM Marketing MAP Iwan Kumara mengatakan pemilu tahun ini diyakini tidak akan mempengaruhi terhadap bisnis properti, mengingat dari dua kali agenda pemilu nasional terakhir, ajang tersebut berjalan dengan kondusif dan aman. Demokrasi dan perpolitikan Indonesia sudah teredukasi dengan cukup baik.

Selain itu, katanya, munculnya tokoh-tokoh baru dalam pemilu kali ini memberikan ekspektasi yang tinggi kepada dunia usaha.

"Kami pandang, pemilu hanya momentum, bukan ancaman atau tantangan," katanya hari ini, Sabtu (29/3/2014).

Hotel Aston Karawaci City Hotel memiliki 5 tipe unit, yakni Superior, Superior Hook, Superior Deluxe, Deluxe dan Junior Suite. Sementara untuk apartemen Grand Eschol Residence telah terjual habis sejak dibuka pada petengahan tahun lalu. Untuk saat ini, tahap pertama Aston Karawaci Hotel dibuka untuk 100 unit yang akan dijual dari total 252 unit.

 

 

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper