Bisnis.com, YOGYAKARTA—Gunung Merapi mengembuskan asap solfatara dengan ketinggian hingga 1.500 meter pada Senin (10/3/2014). Hal ini menyebabkan hujan abu tipis di wilayah Deles, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.
"Deles berada di lereng timur Merapi yang berjarak sekitar 6 km hingga 7 km dari puncak gunung. Ketebalan abu kurang dari satu milimeter," kata Kepala Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) Subandriyo di Yogyakarta, Senin.
Embusan asap solfatara terjadi mulai pukul 06.54 WIB dan berlangsung secara terus menerus hingga pukul 07.08 WIB. Asap condong ke arah barat daya, namun abu turun di lereng timur karena pengaruh angin.
Menurut Subandriyo, embusan asap solfatara sudah kerap terjadi pascaletusan eksplosif Merapi pada 2010 karena terjadi proses pelepasan gas.
Subandriyo menambahkan, embusan asap kali ini juga dipengaruhi oleh gempa tektonik di Malang Jawa Timur yang terjadi pada Minggu (9/3/2014) sekitar pukul 20.00 WIB.
"Gempa tektonik itu mengguncang perut Merapi yang berisi magma. Akibat guncangan itu terjadi pelepasan gas yang menimbulkan embusan," katanya.
Merapi Embuskan Asap Solfatara, Hujan Abu Hingga Radius 7 KM
Gunung Merapi mengembuskan asap solfatara dengan ketinggian hingga 1.500 meter pada Senin (10/3/2014). Hal ini menyebabkan hujan abu tipis di wilayah Deles, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

17 menit yang lalu
Bisikan Target Saham PGEO & MEDC Usai Bayar Dividen 2025

38 menit yang lalu
Kupon sampai 10,75%, Obligasi BCA, PLN Cs Jatuh Tempo
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

1 jam yang lalu
Eks Mendag Tom Lembong Bakal Jalani Sidang Tuntutan Hari Ini

1 jam yang lalu
Cek Daftar Penerima Bansos PKH dan BPNT Cair Juli 2025
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
