Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini Alasan Kemenhan RI Beli Kapal Selam Korsel

Ternyata, pilihan jatuh ke kapal selam Korsel lantaran harganya jauh lebih murah dibandingkan produk sama dari negara lain.

Bisnis.com, JAKARTA - Pemerintah Indonesia memilih produk kapal selam dari Korea Selatan bukan karena proses kerja sama yang sudah terjalin selama ini.

Ternyata, pilihan jatuh ke kapal selam Korsel lantaran harganya jauh lebih murah dibandingkan produk sama dari negara lain.

Selisih harga satu unit kapal selam dari Korsel dibandingkan negara lain mencapai US$150 juta-US$200 juta. Hal itu didasarkan pada perhitungan bahwa harga kapal selam dari negara lain sebesar US$450 juta-US$500 juta.

“Salah satu alasanya karena lebih murah, tiga kapal selam dari Korsel itu harganya US$ 1.080 miliar. Dengan angka itu nggak mungkin dapat dari Eropa. (Negara) yang lain itu sekitar US$ 450-500 juta, itu untuk harga satu kapalnya," kata Kepala Badan Sarana Pertahanan Kementerian Pertahanan, Rachmad Lubis di DPR, Senin (17/2/2014) malam.

Selain itu, paparnya, kualitas kapal selam Korsel cukup kompetitif dan berkemampuan cepat.

"Dan yang terpenting kalau rusak bisa diperbaiki dengan mudah," katanya.

Dia menambahkan faktor pelayanan lebih baik juga menjadi alasan dipilihnya Korsel. Pertimbangan yang menjadikan RI tetap ingin menjalin kerja sama dengan Korsel karena pihak perusahaan Daewoo Korsel mau membagi ilmu (transfer of technology (ToT).

Proses ToT dilakukan dengan membimbing PT PAL Indonesia untuk membuat kapal selam sendiri di Surabaya

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Muhammad Khamdi
Editor : Yusran Yunus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper