Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pengungsi Gunung Kelud Berkurang, Menkokesra: Ingat Peristiwa Sinabung dan Merapi

Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat Agung Laksono mengungkapkan jumlah pengungsi akibat meletusnya Gunung Kelud mulai berkurang.
/Gunung Kelud Mengeluarkan Abu Vulkanik
/Gunung Kelud Mengeluarkan Abu Vulkanik

Bisnis.com, GORONTALO - Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat Agung Laksono mengungkapkan jumlah pengungsi akibat meletusnya Gunung Kelud mulai berkurang.

"Tadinya jumlah pengungsi sekitar 210.000 pada hari pertama dan sampai hari ini turun menjadi 75.000-an," ujarnya saat berkunjung ke Gorontalo, seperti dikutip Antara, Minggu (16/2/2014).

Menurut Adi, hal yang paling penting saat ini adalah penanganan para pengungsi di Kediri, Blitar, dan daerah sekitarnya. "Logistik aman, tidak ada yang perlu dikhawatirkan," katanya.

DIa menjelaskan status penanganan Gunung Kelud saat ini adalah masa tanggap darurat hingga 2 Maret 2014.

Meskipun Kepala Pusat Vulkanologi telah mengumumkan ada penurunan aktivitas Gunung Kelud, tetapi belum aman untuk radius 10 kilometer.

Untuk itu, Menkokesra meminta warga tidak kembali ke rumah masing-masing sementara waktu. "Ingat peristiwa di Sinabung dan Merapi, patuhilah ketentuan yang ada," tambahnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : News Editor
Editor : Nurbaiti
Sumber : Newswire

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper