Bisnis.com, JAKARTA— Ratu Elizabeth mulai menyerahkan tugas-tugas yang dilakoninya selama ini kepada Pangeran Charles secara bertahap sebagai tanda persiapan penyerahan kekuasaan yang telah dipegangnya selama 62 tahun.
Penyerahan kekuasaan oleh ratu yang akan memasuki usia 88 tahun pada April ini boleh disebut sebagai “suksesi bertahap”. Para kerabat kerajaan menyebut penyerahan sebagian kekuasaan tersebut sebagai langkah yang bijak dan biasa sebagaimana dikutip mirror.co.uk, Senin (20/1/2014).
Isyarat berbagi kekuasaan dengan ibu kandungnya tersebut akan terlihat dari penggabungan ruangan bagian kehumasan keduanya pekan ini. Dengan demikian, setiap pengumuman yang akan dikeluarkan oleh pihak kerajaan dan Pangeran Charles, yang saat ini berusia 65 tahun, dilakukan secara bersamaan.
Akan tetapi, dilaporkan bahwa perubahan tersebut tidak berarti sang ratu akan istirahat sama sekali dari tugas-tugas rutinnya. Ratu Elizabeth dan suaminya Pangeran Philip akan berkunjung ke Roma akhir tahun ini, akibat kunjungannya yang tertunda pada 2013.