Bisnis.com, JAKARTA - Poltikus Senior Partai Golongan Karya Zainal Bintang mengungkapkan peluang Agung Laksono jadi ketua umum Partai Golkar menggantikan Aburizal Bakrie terbuka lebar.
Menurutnya, peluang para caloan ketua umum Partai Golkar biasanya kalau bukan berasal dari etnis Jawa, adalah tentara atau birokrat. Apalagi, saat ini Agung menjabat Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat sehingga dia berpluang besar.
Zainal juga menegaskan secara tradisional ahli waris di pimpinan puncak Golkar adalaha berasal dari organisasi Trikarya Golkar. Ketiga Trikarya itu adalah Sentral Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia (Soksi), Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR), dan Kesatuan Organisasi Serbaguna Gotong Royong (Kosgoro).
Trikarya Golkar adalah tiga organisasi massa yang afiliasi politiknya diakui dalam konstitusi Partai Golkar.
"Kosgoro ada Agung Laksono sebagai ketua umumnya. Kemarin dari Munas Kosgoro Agung Laksono sudah dideklarasikan sebagai calon ketua umum Partai Golkar," kata Zainal.
Adapun Ketua Umum Soksi Ade Komaruddin dan Wakil Ketua DPR Priyo Budi Santoso juga disebut-sebut calon ketua umum Golkar.
"Jurus-jurusnya sudah ketahuan tetapi yang paling potensial adalah Agung Laksono dan Priyo," kata Bintang.
Dia menilai penggantian ketua umum partai berlambang pohon beringin itu bisa terjadi menjelang pemilihan presiden tahun 2014. "Apalagi, kalau perolehan suara partai pada pemilihan umum legislatif anjlok," katanya.
Suksesi Petinggi Golkar, Agung Laksono Berpeluang Gantikan Aburizal Bakrie
Poltikus Senior Partai Golongan Karya Zainal Bintang mengungkapkan peluang Agung Laksono jadi ketua umum Partai Golkar menggantikan Aburizal Bakrie terbuka lebar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : John Andhi Oktaveri
Editor : Bambang Supriyanto
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

18 menit yang lalu
Dua Arah Pemodal Jumbo di Saham MDKA Saat Emas Kian Berkilau

33 menit yang lalu
Alasan Sederet Sekuritas Tingkatkan Ekspektasi pada Kalbe Farma (KLBF)
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

1 menit yang lalu
Dewan Pers Dalami Pelanggaran Kode Etik Direktur JakTv

19 menit yang lalu
AS Kibarkan Bendera Setengah Tiang Hormati Mendiang Paus

42 menit yang lalu
Momen Akrab Prabowo Sambut Wakil PM Malaysia, Ternyata Teman Masa Muda

48 menit yang lalu
Ada Banyak Long Weekend dari April hingga Juni 2025, Catat Tanggalnya
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
