Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

INDUSTRI OTOMOTIF: Mazda Motor bukukan penjualan 2.156 unit

JAKARTA: PT Mazda Motor Indonesia, agen tunggal pemegang merek Mazda, berhasil membukukan angka penjualan dan order sebanyak 2.156 unit hanya dalam 11 hari penyelenggaraan Indonesia International Motor Show 2012 atau melampaui 65,8% dari targetnya 1.300

JAKARTA: PT Mazda Motor Indonesia, agen tunggal pemegang merek Mazda, berhasil membukukan angka penjualan dan order sebanyak 2.156 unit hanya dalam 11 hari penyelenggaraan Indonesia International Motor Show 2012 atau melampaui 65,8% dari targetnya 1.300 unit.

Keizo Okue, President Directur PT Mazda Motor Indonesia, mengatakan dua varian paling penting menyumbang angka penjualan selama penyelenggaraan IIMS pada 20-30 September 2012 adalah New Mazda 2 mencapai 1.017 unit dan All New Mazda Biante sebanyak 629 unit.

“Kami melihat IIMS sebagai wadah yang tepat untuk mengkomunikasikan brand Mazda atau Zoom-Zoom ke khalayak ramai. Kami puas atas hasil penjualan yang diraih, karena ini merupakan tanda semakin diterimanya brand kami di kalangan masyarakat,” katanya di Jakarta, Senin (1/10).

Menurutnya, New Mazda2 sejak peluncurannya pada 2009 telah menjadi tulang punggung penjualan PT Mazda Motor Indonesia, kembali tampil sebagai mobil keluarga Mazda yang terlaris dengan penjualan sebanyak 1.017 unit dalam event IIMS 2012.

Sementara kendaraan mulit purpose vehicle (MPV) All New Mazda Biante, yang baru diluncurkan pada pembukaan pameran otomotif terbesar di Asia Tenggara itu menempati urutan ke dua mencapai 629 unit dan disusul All New CX-5 sebanyak 313 unit hanya dalam 11 hari event itu.

Dia mengatakan volume penjualan sebesar 2.156 unit berarti meningkat sebesar 71% dari realisasi selama penyelenggaraan IIMS 2011 sebanyak 1.259 unit dan sekaligus menggambarkan betapa besarnya animo pasar nasional menyambut kehadiran berbagai model Mazda terbaru.

Adapun MPV delapan penumpang All-New Mazda Biante merupakan model terbaru yang diperkenalkan oleh agen tunggal pemegang merek Mazda tersebut setelah sebelumnya menghadirkan Mazda RX-8 Spirit R, New Mazda2, All-New Mazda CX-5 dan All-New Mazda BT-50 Pro.

"Ketertarikan masyarakat terhadap All New Mazda Biante terlihat dari permintaaan test drive mobil tersebut yang mencapai 567 orang selama berlangsungnya IIMS 2012, dan juga terpilih sebagai pemenang ketiga pada kategori Most Favorite Car pada penghargaan IIMS 2012," ujarnya.(msb)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Nurudin Abdullah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper