Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kerja Sama Indonesia-Laos: Ini 3 Bidang yang Jadi Prioritas

Pemerintah Indonesia akan memperkuat kerja sama dengan Laos pada tiga bidang sebagai prioritas, yakni perdagangan dan investasi, pertahanan keamanan, serta sosial budaya.
Presiden Joko Widodo (kiri) menyambut Perdana Menteri Republik Demokratik Rakyat Laos Thongloun Sisoulith dalam kunjungan kenegaraan di Istana Bogor, Bogor, Jawa Barat, Kamis (12/10)./ANTARA-Rosa Panggabean
Presiden Joko Widodo (kiri) menyambut Perdana Menteri Republik Demokratik Rakyat Laos Thongloun Sisoulith dalam kunjungan kenegaraan di Istana Bogor, Bogor, Jawa Barat, Kamis (12/10)./ANTARA-Rosa Panggabean

Kabar24.com, JAKARTA — Pemerintah Indonesia akan memperkuat kerja sama dengan Laos pada tiga bidang sebagai prioritas, yakni perdagangan dan investasi, pertahanan keamanan, serta sosial budaya.

Presiden Joko Widodo mengaku telah menitikberatkan pembicaraannya dengan Perdana Menteri (PM) Republik Demokratik Laos Thongloun Sisoulith terkait dengan tiga bidang tersebut.

“Saya menyambut baik delegasi bisnis yang menyertai kunjungan PM Laos. Saya yakin pertemuan bisnis akan membantu upaya meningkatkan kerja sama di bidang perdagangan dan investasi,” kata Presiden Jokowi dalam konferensi pers bersama PM Thongloun Sisoulith, Kamis (12/10/2017).

Dia optimistis sektor perdagangan dan investasi yang dapat terus didorong antara lain di bidang energi, pertambangan, pupuk, dan pertanian.

Menurutnya, investor Indonesia yang tertarik untuk menanamkan modal di bidang pupuk dan pertambangan agat dapat segera direalisasikan.

Selain itu, lanjutnya, industri strategis nasional juga siap menyediakan produk-produk yang berkualitas seperti pesawat dan alat utama sistem pertahanan sesuai dengan kebutuhan Laos.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper